Survei: Elektabilitas Demokrat Konsisten Menguat di Pulau Jawa

Survei: Elektabilitas Demokrat Konsisten Menguat di Pulau Jawa

Hasil survei The Republic Institute (ist) --

Demokrat Klaim Pasangan Anies-AHY Tak Tertandingi, Benarkah?

Partai Demokrat tengah mempertimbangkan untuk mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden dalam pilpres 2024 mendatang.

Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, selain Anies Baswedan, banyak kader Demokrat juga menginginkan agar Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY ikut juga dalam kontestasi Pilpres 2024.

"Kalau bicara mas Anies ya masuk ya. Karena memang saat ini kan lagi beredar nama mas Anies itu. Di sisi lain banyak kader Demokrat yang menginginkan agar AHY ikut dalam kontestasi pilpres. Namanya aspirasi kader ya kami harus dengarkan," ujar Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis 29 September 2022. 

Sehingga dengan demikian Herzaki mengatakan, partai Demokrat punya wacana mengusung Anies Baswedan berpasangan dengan AHY. 

Menurut dia, dari sejumlah hasil survei, simulasi pasangan Anies dan AHY tidak tertandingi. 

"Kami mendengar informasi banyak lembaga survei mengatakan kalau misalnya mas Anies-AHY itu hampir tanpa tanding katanya. Katanya nih ya dari beberapa lembaga survei besar, ya tentu ini menjadi bahan pertimbangan," tutur Herzaki. 

Partai Demokrat sendiri belum memutuskan bergabung dengan partai koalisi. Namun dua partai saat ini yang hampir pasti menjadi mitra koalisinya, yakni NasDem dan PKS. 

Herzaki mengatakan, untuk duetkan Anies dan AHY, pihaknya masih terus melakukan komunikas dengan sejumlah partai-partai calon koalisinya.

"Nanti kami akan diskusikan dengan baik bersama para sahabat koalisi. Kami fokusnya pada kriteria, sosok mana yang pas kalau kita bicara perubahan dan perbaikan," tuturnya. 

Lalu benarkah pasangan Anies-AHY tidak tertandingi?

Lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil surveinya bertajuk: Kekuatan Calon Pasangan Capres Cawapres 2024, pada 22 September 2022 lalu.

Dalam hasil surveinya, simulasi pasangan Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono (Anies-AHY) melawan Prabowo Subianto-Puan Maharani (Prabowo-Puan), bersaing ketat. 

Simulasi ini dilakukan jika Pilpres hanya diikuti oleh dua pasangan calon, tidak termasuk Ganjar Pranowo. 

“Apabila pasangan calonnya hanya dua, dan Puan dipasangkan dengan calon presiden paling kuat setelah Ganjar Pranowo, yakni Prabowo, melawan pasangan Anies-AHY, maka persaingan sangat ketat. Prabowo-Puan 38 persen, Anies-AHY 36,5 persen,” kata pendiri SMRC, Saiful Mujani. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: