Jadwal Liga Italia 2022/2023 Pekan Ke-3: AC Monza vs Udinese Juga Juventus vs AS Roma

Jadwal Liga Italia 2022/2023 Pekan Ke-3: AC Monza vs Udinese Juga Juventus vs AS Roma

Ilustrasi logo Liga Italia (Serie A).-Twitter/@SerieA_EN-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut jadwal lengkap Liga Italia (Serie A Italia) 2022/2023 pekan ke-3 AC Monza vs Udinese juga ada Juventus vs AS Roma.

Minggu ketiga Liga Italia (Serie A Italia) 2022-2023 akan dimainkan pada akhir pekan ini, Sabtu, 27 Agustus 2022 malam sampai awal minggu depan, Senin, 29 Agustus 2022 dini hari WIB.

Sejumlah pertandingan Liga Italia (Serie A Italia) 2022/2023 diperkirakan bakal memanjakan mata penonton sepak bola Indonesia.

Sederet klub kemungkinan bakal tampil maksimal agar bisa mendulang tiga poin dan menjauh dari kejaran para rival di papan klasemen sementara.

(BACA JUGA:Sah, Arkadiusz Milik Gabung Juventus)

Juventus akan mengakhiri pencarian penyerang baru setelah klub Italia itu kabarnya berhasil mendapatkan Arkadiusz Milik dari Marseille.

Menurut laporan pakar transfer asal Italia Fabrizio Romano, Kamis, Juventus akan bergabung dengan Juventus sebagai pemain pinjaman selama satu musim.

Mereka memiliki opsi pembelian permanen seharga 8 juta Euro (Rp177 miliar). Juventus akan membayar 1 juta euro (Rp14,7 miliar) untuk meminjam pemain ini dan tambahan  1 juta euro.

Si Nyonya Besar sedang berburu striker baru setelah Paulo Dybala pindah ke AS Roma di musim panas ini. Dua nama dirumorkan menjadi incaran Juventus, yakni Memphis Depay dan Arkadiusz Milik.

(BACA JUGA:Jadwal Liga Inggris 2022/2023 Pekan Ke-4: Southampton vs MU Sampai Liverpool vs Bournemouth)

Klub Liga Italia Sampdoria dikabarkan menjadi yang terdepan untuk mengamankan jasa gelandang Harry Winks dari Tottenham Hotspur pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Dikutip dari Football Italia, Kamis, Sampdoria dikabarkan memimpin perburuan untuk mendapatkan Winks dengan status pinjaman dari Tottenham Hotspur.

Selain Sampdoria, dikabarkan AS Roma juga telah ditawarkan untuk memboyong Winks dan skuad asuhan Jose Mourinho tersebut kini mulai mempertimbangkan soal kemungkinan mendaratkan pemain asal Inggris tersebut.

Diperkirakan Tottenham Hotspur dengan tangan terbuka bersedia melepas Winks karena pemain itu gagal mencuri perhatian dari pelatih Antonio Conte pada November lalu.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: