Hasil Autopsi Jenazah Kopda Muslim Cepat Keluar, Pomdam IV/Diponegoro: Keracunan

Hasil Autopsi Jenazah Kopda Muslim Cepat Keluar, Pomdam IV/Diponegoro: Keracunan

Kopda Muslimin (kiri) dan dua penembak sang istri Rina Wulandari (kanan).-Istimewa-

Bambang menjelaskan hal tersebut akibat almarhum melakukan pelanggaran sehingga hak untuk dimakamkan secara militer dicabut.

(BACA JUGA:Keras! Guntur Romli Beri Reaksi Tajam ke Kopda Muslimin yang Jadi Dalang Penembakan Sang Istri)

Kopda Muslimin dinilai tidak hadir tanpa izin di kesatuannya sejak peristiwa penembakan terhadap istrinya pada 18 Juli 2022.

Otak Penembakan Istri Sendiri

Sebelumnya secara mengejutkan Kopda M (Muslimin) ternyata pakai uang mertua senilai ratusan juta untuk bayar jasa penembak istrinya sendiri, Rina Wulandari.

Polisi menyebut uang Rp120 juta yang digunakan Kopda M diduga berasal dari mertuanya yang seharusnya digunakan untuk biaya pengobatan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar di Semarang, Rabu (27/7/2022).

(BACA JUGA:Pastikan Kopda Muslimin Tewas Minum Racun, KSAD Jenderal Dudung: Tim TNI AD akan Lakukan Autopsi dan Visum )

"Jadi salah satu pegawai di rumah Kopda Muslimin ini ditelepon untuk meminta uang kepada ibu mertuanya guna biaya rumah sakit," kata Irwan.

Irwan Anwar menuturkan kalau pegawai yang bertugas merawat burung peliharaan terduga pelaku mengaku diperintahkan untuk mengambil uang Rp120 juta.

Lanjut Irwan Anwar, pengambilan uang ratusan juta dari ibu mertua Kopda Muslimin dengan alasan untuk biaya rumah sakit.

Kopda Muslimin, tambah Irwan Anwar, kemudian memerintahkan lagi untuk meminta tambahan Rp90 juta dengan alasan biaya rumah sakit masih kurang.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: