Pacu Penyaluran KPR Subsidi di Indonesia Timur, Bank BTN Gelar BTN One Stop Housing Solution

Pacu Penyaluran KPR Subsidi di Indonesia Timur, Bank BTN Gelar BTN One Stop Housing Solution

Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR RI sekaligus Komisaris Bank BTN, Herry Trisaputra Zuna bersama Deputi Komisioner Bidang Pemanfaatan Dana Tapera, BP Tapera, Ariev Baginda Siregar, Staf Ahli Gubernur Makassar, Sulsel Bidang Keuangan, Since Erna dan Kep-dok-BTN

Pada kesempatan yang sama, Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR RI sekaligus Komisaris Bank BTN, Herry Trisaputra Zuna menyampaikan apresiasinya terhadap acara yang digelar Bank BTN. 

“Kami mengapresiasi strategi Bank BTN dalam percepatan penyaluran KPR Bersubsidi di tahun 2022 ini,  kami juga berharap kepada Bapak/Ibu yang pada hari ini akad kredit serta serah terima kunci agar rumahnya dihuni, rumahnya dimanfaatkan sebaik-baiknya sebagai tempat tinggal, tempat beraktifitas, serta tempat tumbuh kembang anak-anak,” katanya.

Sementara itu, Deputi Komisioner Bidang Pemanfaatan Dana Tapera, BP Tapera, Ariev Baginda Siregar dalam sambutannya menyatakan BTN One-Stop Housing Solution ini menjadi salah satu strategi dan solusi yang dihadirkan oleh BTN selaku mitra BP Tapera dalam rangka memudahkan masyarakat untuk mengakses informasi yang semakin mudah dijangkau. 

“Kami menyambut baik kegiatan ini (BTN One Stop Housing Solution) , dikarenakan ini salah satu upaya pemerintah yang berkolaborasi dengan para bank penyalur KPR bersubsidi, terutama yang saat ini kami kelola salah satunya adalah dana bantuan pembiayaan perumahan FLPP,” katanya. rls/lan

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: