Pembayaran Komodo

Kamis 11-05-2023,06:00 WIB
Reporter : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

Saya membayangkan betapa rumit pertemuan KTT ASEAN di Komodo minggu ini. Tentu menarik untuk melihat sikap Singapura. Negara itu punya perjanjian perdagangan bebas dengan Amerika Serikat. Tentu Amerika akan menekan Singapura untuk jangan menyetujuinya. 

Pun Jepang dan Korsel. Yang dikenal sebagai boneka Amerika Serikat. Bisa jadi tidak mudah mengajak Jepang dan Korsel untuk bersepakat di Komodo.

Tapi KTT adalah forum para pimpinan tertinggi pemerintahan. Di Komodo tentu tidak mungkin membahas rinci. Harusnya kesepakatan itu sudah dibuat lebih dulu di level menteri keuangan masing-masing negara. Di Komodo tinggal mengesahkannya. Itulah yang akan kita lihat seperti apa jadinya.

Memang kalau kesepakatan Komodo bisa dicapai, barulah ASEAN menemukan arti yang nyata dalam kehidupan bersama. Tapi organisasi ASEAN memang dikenal sebagai nano-nano: perbedaan rasa antar negaranya terlalu jauh. Singapura sangat ''barat''. Vietnam, komunis. Thailand kerajaan. Myanmar junta militer. Filipina seperti jauh di mata sekaligus jauh di hati.

Hubungan Tiongkok dengan Jepang dan Korsel juga seperti gurami goreng asam manis. Mereka saling memerlukan tapi juga saling menyimpan dendam.

Maka hebat sekali kalau KTT Komodo bisa bersepakat di sistem pembayaran. Bagi saya itulah yang terpenting dari KTT Komodo. Di samping doa agar kian banyak turis ke Komodo.

Kalau keputusan itu terwujud, maka semua negara ASEAN akan menang. Tapi yang paling menang adalah Tiongkok. Penggunaan mata uang yuan akan meningkat di dunia internasional. Dan itu sangat dikhawatirkan oleh Amerika Serikat.

Selama ini, peran yuan masih kecil. Biar pun sudah dimusuhi begitu gencar, peran yuan baru sekitar 4 persen. Masih kalah dengan Euro apalagi US Dolar. Tapi angka 4 persen itu terus mengalami kenaikan. Bahkan, data terakhir menunjukkan, yuan sudah mendominasi sistem pembayaran dengan negara di sekitar Tiongkok. Sudah mencapai 60 persen.

KTT Komodo istimewa dari segi lokasinya. Dan akan lebih istimewa kalau sistem pembayaran bisa disepakati mereka. (*)

Kategori :

Terkait

Minggu 21-04-2024,06:00 WIB

Emas Bodoh

Jumat 19-04-2024,06:00 WIB

Nilai 95

Minggu 07-04-2024,06:00 WIB

Madinah Kafe

Sabtu 06-04-2024,06:00 WIB

Pelabuhan Perpisahan

Kamis 04-04-2024,06:00 WIB

Somasi RBT