News

Selama Buron: Pegi Berganti Nama dan Diperkenalkan sebagai Ponakan oleh Ayah Kandungnya

fin.co.id - 26/05/2024, 20:48 WIB

Viral di medsos, wajah Pegi Setiawan yang dulu dan sekarang

FIN.CO.ID - Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jawa Barat (Jabar) Kombes Pol Surawan mengatakan Pegi Setiawan alias Perong, tersangka pembunuhan Vina Cirebon melarikan diri menggunakan identitas palsu. Dia mengatakan, upaya pelarian tersebut dilakukan pada 2016 hingga 2019.

“Upaya tersangka PS menghilangkan identitas yang pertama, sekitar bulan September 2016, sampai dengan tahun 2019 menyewa kamar kontrakan di Katapang, Kabupaten Bandung, dan mengaku bernama Robi Irawan,” kata Surawan kepada wartawan, Minggu 26 Mei 2024.

BACA JUGA:

Selama di Katapang, kata dia, Pegi tinggal dengan ayah kandungnya. Ayah kandungnya juga membantu untuk menyembunyikan identitas asli Pegi.

Seorang saksi berinisial A Saprudi, kata dia, memperkenalkan kepada saksi Tuti Jubaidah bahwa Robi adalah keponakannya. Padahal, Saprudi adalah ayah kandung dari Pegi.

“Dikenalkan oleh A Saprudi (ayah Pegi) kepada Tuti Jubaidah adalah sebagai keponakannya, yang bernama Robi. A Saprudi ini adalah ayah kandung dari PS,” katanya.

Bahkan, kata dia, Pegi memiliki dua akun media sosial Facebook. “Memiliki 2 akun FB atas nama Pegi Setiawan dan Robi Irawan,” katanya.

BACA JUGA:

(Anisha Aprilia)

Mihardi
Penulis
-->