FIN.CO.ID- Panglima Manguni - ormas adat Minahasa - Andy Rompas akhirnya merespon sindiran Habib Bahar bin Smith yang disebutnya penakut dan bersembunyi setelah kejadian kerusuhan di Bitung antara ormas Manguni dan warga aksi bela Palestina pada November 2023.
Andy Rompas mengatakan, selama ini Habib Bahar selalu memfitnah dan memakinya, bahkan memprovokasi umat islam terhadap ormas Manguni.
"40 hari lamanya kami diam karena berduka dalam maki dan difitnah oleh kaum radikalisme ini, Angkat pedang memprofokasi umat muslim untuk mencari saya Andy Rompas. Sekarang waktunya bergerak. Kami tidak mau Minahasa ada paham radikalisme, sejengkalpun.. ingat itu" kata Andy Rompas melalui akun Facebooknya, dikutip Ahad 21 Januari 2024.
BACA JUGA:
- Polisi Tangkap Marco Karundeng, Anggota Ormas Manguni Provokator Kericuhan Bitung
- Ormas Manguni Minahasa dan Ormas Keagamaan Gelar Deklarasi Damai Pascakonflik, Ini Poin-Poin Kesepakatan
Andy Rompas menantang Habib Bahar untuk duel. Dia harap Bahar tidak hanya sekedar cari panggung.
"Woii.. bahar bin Smith ngana kira ini daun pisang main kupas tapae tato. Dan bilang pa ngana pe jongos.. itu babel Aldo... jangan cuman jari panggung, saya Andy Rompas pantang mundur satu jengkal pun" kata dia.
Andy Rompas menantang Bahar agar kembali ke Manado dan berduel dengannya. Dia juga mengaku saat ini sedang berada di Jakarta.
"Woi Bahar.. warga negara yang benar bisa diterima di tempat kelahirannya.. mari pulang kampung kita tunggu ngana" kata dia.
"Dan kita juga di Jakarta kok, jangan cuman bacot..! saya ingatkan Kalo di Jakarta bisa anda bikin provokasi. jangan coba-coba di Tanah Minahasa.. mari.. pulang kampung Kita tunggu ngana" sambungnya yang tulisannya telah disepurnakan sesuai EYD.
BACA JUGA:
- Begini Kronologi Kericuhan Ormas Manguni dan Peserta Aksi Bela Palestina di Bitung Sulut
- Keras! FPI Kecam dan Kutuk Ormas Manguni Bitung yang Menyerang Aksi Solidaritas Palestina
"Torang samua basudara, tapi tidak untuk mantan FPI dan HTI, hadapin saya dulu....! Minahasa stop angkat bendera selain Indonesia. Ingat itu" sambungnya.
Sebelumnya, Habib Bahar menilai Andy Rompas penakut karena tak bertanggung jawab atas kerusuhan di Bitung antara ormas Minahasa dan pendukung Palestina.
Habib Bahar mengaku sedang mencari Andy Rompas.
"Di mana Manguni Makasiouw ini dia punya pembesar ada di daerah Jakarta, namanya Andy Rompas dan sedang saya cari saudara-saudara, ngumpet. Banyak tato doang ngumpet," katanya.
Habib Bahar meminta seharusnya polisi mengusut tuntas kasus dugaan Laskar Manguni Makasiouw mengibarkan bendera Israel.