Teddy Minahasa Mengaku Pertama Kali Kenal Mami Linda di Hotel

fin.co.id - 01/03/2023, 13:26 WIB

Teddy Minahasa Mengaku Pertama Kali Kenal Mami Linda di Hotel

Irjen Pol Teddy Minahasa

Teddy Minahasa Mengaku Pertama Kali Kenal Mami Linda di Hotel-  Mantan Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa mengaku mengenal tersangka kasus narkoba Linda Pujiastuti alias Mami Linda di sebuah hotel di Jakarta pada tahun 2005 silam. 

Hal ini disampaikan Teddy Minahasa yang hadir sebagai saksi untuk terdakwa Mami Linda dalam pengadilan Negeri Jakarta Barat pada Rabu 1 Maret 2023. 

Mulanya, Hakim Ketua Jon Saragi menanyakan sepak terjang Teddy Minasaha sebagai angota Polri selama ini.

Teddy lantas mengatakan bahwa dirinya telah menjadi anggota Polri selama 30 tahun. Jabatan terakhir yang dia embankan adalah Kapolda Jawa Timur.

Hakim kemudian menanyakan posisi AKBP Dody Prawiranegara ketika Teddy Minahasa menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat. Teddy kemudian menjawab bahwa Dody saat itu sebagai Kapolres Bukittinggi.

"Kapolres Bukittinggi lalu mutasi ke Kepala Biro Pengadaan dan Logistik Polda Sumbar," jawab Teddy.

BACA JUGA: Spa Hotel Classic, di Sinilah Mami Linda - Teddy Minahasa Berkenalan, Lokasinya Gak Jauh dari Istana Presiden

BACA JUGA:Linda Pujiastuti Mengaku Punya Hubungan Spesial dengan Irjen Teddy Minahasa

Kemudian Hakim menanyakan awal mula Teddy Minahasa mengena Mami Linda.

Teddy Minahasa mengatakan, dirinya telah mengenal Mami Linda sejak tahun 2015 di sebuah tempat pijat Hotel.

"Sekitar tahun 2005 atau 2006, saat saya kuliah di Universitas Indonesia (UI) saya dan temen-temen saya sering kalau selesai kuliah itu sauna atau spa di Hotel Classic, Pecenongan. Bertemu sama Linda sebagai resepsionis di tempat spa itu," beber Teddy.

Setahun berselang, Teddy mengaku juga berkenalan dengan suami Linda. Perkenalan itu berlandaskan bisnis barang-barang antik.

"2007 tidak ada komunikasi saya sespim dan tour of area, sampai 2019 saudara Anita (Linda) kembali menghubungi saya untuk urusan informasi penyelundupan narkotika. Kemudian 2019 bulan Oktober itu karena informasinya tidak valid tidak ada komunikasi lagi," beber Teddy.

BACA JUGA: Terungkap Ada Penyidik Polda yang Sengaja Kaitkan Irjen Teddy Minahasa dengan Peredaran Sabu di Jakarta

BACA JUGA:Didakwa Jual Narkoba Sitaan, Teddy Minahasa Melawan, Hotman Paris: Kita Langsung Eksepsi

Admin
Penulis