Sepakbola . 22/12/2022, 20:32 WIB
Pertandingan Indonesia versus Kamboja akan berlangsung mulai pukul 16.30 WIB.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada fase grup Piala AFF 2020, di mana kala itu Indonesia menundukkan Kamboja dengan skor 4-2.
Berdasarkan laman 11v11.com, sejak tahun 1995, timnas Indonesia sudah 17 kali bersua Kamboja. Hasilnya, skuad "Garuda" memenangkan 16 pertandingan dan satu laga lain berakhir imbang.
BACA JUGA: Jadwal BRI Liga 1 2022/2023 Pekan 17 Hari Ini: PSIS vs Bali United
Sistem Piala AFF 2022
Logo Piala AFF 2022.-Twitter/@PSSI-
Matchday pertama Grup A Piala AFF 2022 hari ini akan dimainkan pada awal pekan ini, yakni Selasa, 20 Desember 2022.
Piala AFF 2022 memakai sistem kandang dan tandang. Terdapat dua grup, yakni A dan B dimana masing-masing dihuni 5 tim nasional.
Dua tim nasional teratas, dari masing-masing grup, akan melaju ke babak gugur (semifinal) dan siap berjuang hingga final.
Grup A Piala AFF 2022 terdiri dari Thailand, Filipina, Timnas Indonesia, Kamboja, dan terakhir ada Brunei Darussalam.
Kemudian Grup B Piala AFF 2022 dihuni oleh Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar, dan juga Laos.
Jelang dimulainya Piala AFF 2022, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengaku optimistis dengan nama-nama pemain yang dipilih pelatih Shin Tae-yong mampu membawa Indonesia meraih juara Piala AFF 2022.
"Saya berharap pemain terus kerja keras, disiplin, dan berjuang maksimal," kata Iriawan dilansir laman resmi PSSI.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com