News . 04/12/2022, 12:13 WIB
Saat itu, Letda Caj (K) GER beralasan dirinya dalam kondisi sakit. Namun, entah bagaimana mulanya, tidak lama kemudian Letda Caj (K) GER secara perlahan mulai tak sadarkan diri.
Dalam kondisi setengah sadar, Letda Caj (K) GER melihat Mayor Inf Bagas Firmasiaga berusaha menggodanya.
Wadanden 2 Grup C Paspampres itu pun meraba paha dan mulai memegang tangan Letda Caj (K) GER.
Dalam kondisi lemas Letda Caj (K) GER tidak dapat berbuat banyak.
Mayor Inf Bagas Firmasiaga mulai beraksi dengan meraba paha dan mencium leher Letda Caj (K) GER.
Selanjutnya, Mayor Inf Bagas Firmasiaga menyetubuhi Letda Caj (K) GER di dalam kamar hotel tersebut.
Keesokan paginya tanggal 16 November 2022, Letda Caj (K) GER terbangun.
BACA JUGA: Ini Tampang Mayor Inf Bagas Firmasiaga, Oknum Paspampres yang Perkosa Prajurit Wanita Kostrad
BACA JUGA: 12 Remaja Tertangkap Operasi Gangster Surabaya, Eri Cahyadi Bertanya: Iki Arep Nang Endi
Letda Caj (K) GER kaget karena saat itu dirinya dalam kondisi tidak memakai baju.
Letda Caj (K) GER pun mulai ketakutan. Dia khawatir diperlakukan kasar oleh Mayor Inf Bagas Firmasiaga.
Akibatnya, Letda Caj (K) GER trauma atas kejadian tersebut. Namun, Letda Caj (K) GER memberanikan diri melaporkan peristiwa yang dialaminya kepada kolega dan komandannya.
Letda Caj (K) GER diketahui merupakan abituren Akmil 2021. Nama Letda Caj (K) GER tercatat sebagai abituren alias alumni Akmil 2021 di antara 227 perwira yang dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada upacara Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri Tahun 2021 di Halaman Istana Merdeka, Jakarta pada Selasa, 13 Juli 2021 lalu.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com