Menurut dia, pelaku dalam kejadian ini jumlahnya lebih dari 10 orang.
Tidak ada hubungan antara korban dan geng motor.
FA juga menyebutkan, saat kejadian hanya saudaranya saja yang menjadi sasaran penyerangan.
BACA JUGA: Kabar Duka, Ibunda Tercinta Wali Kota Bekasi Nonaktif Rahmat Efendi Meninggal Dunia
Korban dan temannya tidak bisa melakukan perlawanan.
Sebab pelaku membawa senjata tajam.
“Pelaku non atribut, pelat nomor belakang (motor pelaku) tidak ada,” ungkap FA.
Pasca mengalami pengeroyokan, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Sariningsih untuk menjalani visum.
BACA JUGA: Kapolda Metro Jaya Bilang Pengguna Narkoba Harus Diobati
Korban juga melaporkan kejadian ini ke Polrestabes Bandung.
Pihaknya berharap, agar polisi bisa segera mengungkap kasus yang meresahkan ini.
“Sudah di BAP juga,” ucap dia.
Sebelumnya, Kasi Humas Polrestabes Bandung Kompol Rose menuturkan, pihak korban sudah melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
Sampai saat ini, penyidik tengah melakukan penyelidikan terkait kasus ini.