Melelahkan, Banjir Surut dari Permukiman Warga Cawang Jakarta Timur, Sisakan Sampah dan Lumpur

fin.co.id - 20/10/2022, 16:52 WIB

Melelahkan, Banjir Surut dari Permukiman Warga Cawang Jakarta Timur, Sisakan Sampah dan Lumpur

Personel PPSU bantu warga Cawang membersihkan lumpur sisa banjir. (ist)

Sedangkan lumpur yang sudah mengering, sambung dia, dibersihkan menggunakan cangkul.

"Dan dimasukkan ke dalam karung," tutur Didik.

Ia juga menyebutkan bahwa beberapa lokasi masih tergenang hingga pukul 07.30 WIB.

BACA JUGA: Viral! Aksi Warga Selamatkan Al-Qur'an Raksasa 100 Kg Saat Masjid Jakarta Islamic Center Kebakaran

Antara lain di Jalan Taman Harapan RT 02, RW 03 setinggi 30 sentimeter.

Sedangkan di RT 04, setinggi 60 sentimeter.

Di RT 015, setinggi 30 sentimeter. 

Kemudian di Jalan Terusan Kalibata atau depan Kampus Binawan RT 09, RW 05, setinggi 30 sentimeter.

BACA JUGA: Minum Kopi Tak Berlebih Dipercaya Bisa Membantu Melindungi Fungsi Kantong Empedu

Begitu juga di RT 011, setinggi 30 sentimeter.  

"Siang menjelang sore, seluruh genangan sudah surut," pungkas dia.

Sebelumnya, Sejumlah titik di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan kebanjiran akibat hujan yang terjadi pada Rabu (19/10/2022) sore.

Sebanyak 4 Rukun Tetangga (RT), berdasarkan catatan BPBD DKI, tergenang per pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA: Pengakuan Siap Maju Capres Dinilai Sebagai Kode PDIP Usung Ganjar Pranowo

Bukan karena luapan ari sungai, justru banjir di 4 RT itu akibat hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

Admin
Penulis