Ekonomi

Manfaatkan Teknologi dan Informasi, Bea Cukai Gelar Sosialisasi secara Daring

fin.co.id - 25/07/2022, 17:27 WIB

Ilustrasi - Bea Cukai lakukan sosialisasi aturan kepabeanan secara daring

(BACA JUGA:Sindir Balik Roy Suryo, Ferdinand Hutahaean: Mas Roy Kalau Butuh Bantuan Biaya Perawatan Kabari Saya)

Di Batam, Bea Cukai Batam didapuk menjadi salah satu pembicara pada kegiatan Business Coaching regulasi ekspor dan kepabeanan serta solusi logistik untuk ekspor tujuan Singapura, Malaysia, dan Brunei Darussalam. 

Kegiatan dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) melalui aplikasi aliran langsung (live streaming), pada Kamis 30 Juni 2022. 

Kegiatan tersebut dilatarbelakangi oleh upaya dalam membangkitkan kembali perekonomian nasional yang sempat melambat pada saat pandemi. 

Industri logistik dinilai mengalami perkembangan yang pesat pada saat pandemi berlangsung sehingga mempunyai peranan besar dalam membangkitkan kembali perekonomian nasional.

(BACA JUGA: Budiman Sudjatmiko Sindir Orang Pecicilan di Medsos Tapi Minta Iba di Dunia Nyata, Netizen Kaitkan Roy Suryo)

(BACA JUGA:Fadli Zon Bela Roy Suryo Usai Jadi Tersangka Meme Stupa, Chusnul Chotimah: Maunya Apa Sih?)

Sementara itu, di Semarang, Bea Cukai Tanjung Emas kembali menggelar sosialisasi dalam agenda Kelas Kepabeanan, pada Selasa 19 Juli 2022. 

Kelas Kepabeanan kali ini diselenggarakan secara daring dan membahas tentang pengisian modul PIB dan PEB. Tujuannya, untuk meningkatkan pengetahuan dan kepatuhan pengguna jasa terkait pengisian modul PIB dan PEB.

“Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, diharapkan kegiatan sosialisasi yang kami lakukan kian masif dan optimal. Kami berharap dengan begini dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai ketentuan-ketentuan di bidang kepabeanan dan cukai,” pungkas Hatta.

Admin
Penulis
-->