Diketahui, Eril terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022. Jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde di Kota Bern pada 8 Juni 2022.
Jenazah Eril, yang tiba di Indonesia pada Minggu (12/6), disemayamkan dan dishalatkan di Gedung Pakuan di Kota Bandung kemudian dibawa ke Kabupaten Bandung untuk dimakamkan di wilayah Kecamatan Cimaung.
Ridwan Kamil menyapa dan melambaikan tangan ke warga saat mengantar jenazah Eril ke pemakaman di Cimaung, Bandung, Minggu (12/6/2022). -@ridwankamil-Instagram
(BACA JUGA: Interpol RI Kirim Permohonan Pencabutan Yellow Notice Atas Nama Eril)
(BACA JUGA:Terharu, Ibu Guru Geraldine Beldi Balas Postingan Ridwan Kamil: With Loving Memories of 'Emmeril')
Dear Eril, selamat beristirahat dengan dengan tenang sekarang. Doa-doa kami akan selalu menerangi alam kuburmu.
— Ridwan Kamil (@ridwankamil) June 13, 2022
Mulai esok izinkan papap, mamah, zara & arka melanjutkan kehidupan fana ini dengan semangatmu di setiap langkah kami.
Hatur nuhun atas segala memori & pelajaran itu. pic.twitter.com/en711woe9X