Diperiksa KPK, Wakil Bupati Bogor Dicecar Soal Tupoksi dan Audit BPK pada Pemkab

Diperiksa KPK, Wakil Bupati Bogor Dicecar Soal Tupoksi dan Audit BPK pada Pemkab

Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan usai diperiksa KPK.-Rizky Agustian-FIN

JAKARTA, FIN.CO.ID - Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan mengaku dicecar menyangkut tugas dia sebagai wakil bupati mendampingi Bupati nonaktif BogornAde Yasin dan terkait audit Badan Pengawas Keuangan (BPK) pada Pemkab Bogor oleh tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pernyataan itu ia lontarkan usai menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik KPK ebagai saksi kasus dugaan suap laporan keuangan Pemkab Bogor tahun 2021 yang menjerat Ade Yasin sebagai tersangka.

(BACA JUGA:Rampung Diperiksa KPK, Kadis PUPR Bogor Irit Bicara)

"Tentang tugas saya lah sebagai wakil bupati, berkaitan dengan laporan BPK," kata Iwan kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022.

Hanya saja, ia menampik pernah melakukan pertemuan dengan pihak BPK terkait laporan keuangan Pemkab Bogor.

Terlebih soal adanya dugaan pemberian suap yang dilakukan Ade Yasin dan sejumlah pejabat Pemkab Bogor kepada auditor BPK perwakilan Jawa Barat.

(BACA JUGA:Kasus Suap Ade Yasin, KPK Panggil Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan)

"Kalau saya gak ada (pertemuan). Enggak (tak tahu ada pemberian suap kepada auditor BPK Jawa Barat)," ucap Iwan.

Lebih lanjut, selama pemeriksaan berlangsung, dirinya mengaku dicecar sebanyak 10 hingga 20 pertanyaan oleh tim penyidik.

"Ya kurang lebih (10 sampai 20 pertanyaan) lah," pungkasnya.

(BACA JUGA:KPK Temukan Bukti Baru Kasus Suap Bupati Bogor Ade Yasin)

Selain Iwan, KPK turut mengagendakan pemeriksaan terhadap 8 saksi lain. Para saksi yang dipanggil di antaranya Soebiandoro, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bogor; Khairul Amarullah, Kasi Bina Teknik Perencanaan Bidang Pembangunan Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Kabupaten Bogor.

Kemudian M. Dadang Iwa Suwahyu, Kabag Keuangan RSUD Leuwiliang Kabupaten Bogor; Kiki Rizki Fauzi, Staf di Sekretariat Daerah Kabupaten Bogor; Anisa Rizky Septiani alias Ica, Ajudan Bupati Kabupaten Bogor.

(BACA JUGA:Ade Yasin Bantah Minta Uang ke Kontraktor untuk Suap Pegawai BPK Jawa Barat: Sorry ya, Tidak Pernah)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizky Agustian

Tentang Penulis

Sumber: