Batal Gabung Bali United, Ozil Putuskan Pensiun di Fenerbahce

Batal Gabung Bali United, Ozil Putuskan Pensiun di Fenerbahce

Pemain Sepak bola Fenerbahce ,Mesut Ozil--Instgaram/ @m10_official

JAKARTA, FIN.CO.ID- Pemain asal Jerman Mesut Ozil memutuskan mengakhiri karir sepak bolanya bersama tim Fenerbahce yang saat ini dibela.

Keputusan Ozil untuk menggantung sepatu di klub Fenerbahce, memutuskan harapan untuk berkarkir di Liga 1 Indonesia bersama tim Bali United.

Ozil juga telah mengakui saat ini Sangat mencintai klub yang dia bela dan sekarang. Pemain asal Jerman telah terikat kontrak bersama Fenerbarbahce selama 3,5 tahun

Pernyataan Ozil yang ingin pensiuan bersama Fenerbahce diketahui melalui akun Instagram pribadinya bernama @m10_official.

"Baru aru ini saya harus membuat pernyataan mengenai tuduhan yang dibuat tentang karier saya," tulis Ozil pada Rabu 1 Juni 2022.

"Saya telah menyelesaikan tujuan karir saya dengan menandatangani kontrak 3,5 tahun dengan Fenerbahce, cinta masa kecil saya, bahkan tanpa dibayar selama 6 bulan pertama," sambungnya.

(BACA JUGA:Manchester United Ucapkan Salam Perpisahan ke Paul Pogba)

(BACA JUGA:Pratama Arhan Minta Suporter Sabar Menunggu)

Pemain yang pernah menjuarai piala dunia tahun 2014 tersebut,secara tegas  ingin mengakhiri karirnya bersama Fenerbahce.

"Saya ulangi dengan penekanan, saya tidak akan mengakhiri karier saya di tim selain Fenerbahce. Selama kontrak saya satu satunya tujuan saya adalam memoles jersey klub kami keputusan ini sangat jelas dan final," tegasnya.

Diketahui Ozil belum bermain bersama Fenerbahce selama delapan pertandingan karena diduga berselisih dengan pelatih tim, Ismail Kartal.

Namun sikap profesionalitasnya Ozil menghargai keputusan sang pelatih klub Fenerbahce yang sempat menghukumnya.

“Sesuai persyaratan kehidupan profesional, jika manajemen kami mengambil keputusan tentang saya, saya hanya akan menghormati sikap ini. Saya akan bekerja keras dan selalu menjaga diri saya siap,” ujarnya.

"Seperti yang selalu saya katakan, yang utama adalah Fenerbahce. Dengan cinta dan kasih sayang saya, hormat kepada para penggemar Fenerbahce yang hebat,” ungkapnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: