Ambyar! Heboh Foto Jokowi dan Maruf Amin Jenguk Ade Armando, Roy Suryo Bilang Begini

Ambyar! Heboh Foto Jokowi dan Maruf Amin Jenguk Ade Armando, Roy Suryo Bilang Begini

Roy Suryo Tanggapi beredar foto Jokowi jenguk Ade Armando--Antara

JAKARTA, FIN.CO.ID- Mantan Menpora Roy Suryo angkat bicara mengenai foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin yang sedang menjenguk Ade Armando.

Masyarakat dibuat heboh dengan beredarnya  foto Jokowi bersama Maruf Amin yang sedang kerumah sakit menjenguk Ade Armando.

Ade Armando dilarikan kerumah sakit karena korban pengeryokoan saat demo mahasiswa 11 April 2022.

Melalui Twitter Pribadinya, Roy Suryo secara tegas bahwa itu foto Jokowi dan Maruf Amin yang sedang menjenguk Ade Armando merupakan hoaks alias bohong.

Roy Suryo juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mempercayai foto Jokowi dan Maruf Amin karena Hoaks. Foto tersebut merupakan editan dan aslinya foto tersebut sedang menjenguk Susillo Bambang Yudhoyono.

"Hati2, Beredar di JagatMaya Foto Editan alias Hoax yg seolah2 RI-1 dan RI-2sedang 'membezuk AA' di RS." ucap Roy Suryo dikutip dari @KRMTRoySuryo2 pada, Selasa 19 April 2022.

"Foto tersebut aslinya adalah saat Jokowi dan pak Jusuf Kalla membesuk Susilo Bambang Yudhoyono tanggal 19/07/18 silam (bahkan masih tampak ibu Iriana dan ibu Mufidah Miad saat JK, yang lupa tidak diedit) AMBYAR," sambungnya.

(BACA JUGA:Alihkan Target Serangan, Rusia Kini Gempur Donbas)

(BACA JUGA:Presiden Jokowi Minta PPATK Tangani Tindak Pendanaan Terorisme, Helmi Felis: Ayo Endus Duit yang Bisa Dirampas)

Berbeda topik, Dosen UI, Ade Armando melayangkan somasi kepada Sekjen PAN Eddy Soeparno terkait cuitannya di Twitter belum lama ini. 

Di cuitan itu, Eddy Soeparno menyebut inisial AA sebagai pelaku penodaan agama dan ulama. 

Dia mencuit di Twitter-nya, @eddy_soeparno pada 12 April 2022. Dia bilang, dia dukung polisi usut pengeroyok terhadap AA. Tapi dia juga dukung Polisi usut para penista agama termasuk AA. 

"Saya mendukung pengusutan dan tindakan hukum kepada pelaku kekerasan terhadap AA, tapi saya juga mendukung tindakan hukum yang tegas kepada mereka yang menistakan agama dan ulama, termasuk AA," katanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: