Keras! Carlos Fortes Beri Klarifikasi Menohok usai Arema FC Ungkap Kekecewaan

Keras! Carlos Fortes Beri Klarifikasi Menohok usai Arema FC Ungkap Kekecewaan

Carlos Fortes saat masih bermain untuk Arema FC.-Instagram/@carlosfortes99oficial-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Carlos Fortes langsung memberikan klarifikasi menohok usai manajemen Arema FC ungkap kekecewaan atas keputusannya pindah. Bahkan Fortes menuliskan 3 poin penting.

Striker kelahiran Portugal itu telah resmi berlabuh ke PSIS Semarang pasca Liga 1 2021/2022 berakhir. Akan tetapi kepindahan Fortes dari Arema FC malah menimbulkan polemik yang cukup panas.

Tak tanggung-tanggung, Fortes langsung memberikan respons lewat unggahan di akun media sosial Instagram pribadinya, tepatnya Insta Story.

Dalam unggahan tersebut terdapat poin-poin penting yang dipaparkan oleh pemain yang mengemas 20 gol, tiga asis, dan enam kartu kuning selama berseragam Arema FC.

(BACA JUGA:Pindah ke PSIS, Ternyata Marukawa Tak Pernah Jawab Sodoran Kontrak Baru dari Persebaya)

Pertama dirinya menjabarkan kalau Arema FC tidakpernah menghubunginya secara langsung untuk memperbarui kontrak.

Lalu yang kedua Fortes juga bilang dalam tiga bulan terakhir kontrak dirinya dapat bernegosiasi dan menandatangai dengan klub lain. Fortes mengacu pada hukum FIFA.

Ketiga, Fortes mengungkapkan kalau semua direktur, presiden dan pemilik klub dibertahu bahwa dirinya memiliki proposal dari PSIS dan manajemen tidak menghubunginya.

"Saya menghormati klub sampai akhir, saya profesional, saya berjuang untuk klub, saya tidak mengakui bahwa mereka datang sekarang untuk mengatakan bahwa Fortes memiliki sikap buruk karena itu tidak benar," tegas Fortes, Jumat (1/4/2022).

(BACA JUGA:Kontrak Belum Berakhir, Arema FC Kecewa Dengan Carlos Fortes yang Baru Dikenalkan PSIS)

"Tapi sekali lagi saya menghargai semua yang telah AREMA lakukan untuk saya dan Aremania atas semua dukungnanya selama musim ini. Salam satu jiwa," pungkas Fortes.

Diketahui kalau manajemen Arema FC kecewa dengan keputusan Carlos Fortes yang baru saja resmi dikenalkan oleh PSIS Semarang sebagai rekrutan anyar lantaran kontrak sang pemain belum berakhir.

Manajemen Arema FC merasa keputusan Fortes menyalahi aturan kerja sama dimana dalam kontrak yang sudah disepakati akan habis akhir bulan ini.

"Tentu sangat disayangkan atas apa yang dilakukan oleh Carlos Fortes. Ikatan kerja sama kontrak antara Carlos Fortes dan Arema FC berakhir pada 30 April 2022 mendatang," ujar media ofiser Arema FC Sudarmaji, Jumat (1/4/2022).

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: