5 Fakta Pria Todong 'Pistol' ke Kuli Bangunan di Pondok Indah Hingga Berurusan dengan Polisi

5 Fakta Pria Todong 'Pistol' ke Kuli Bangunan di Pondok Indah Hingga Berurusan dengan Polisi

Tersangka pria penodong pistol berinisial RPB (54 Tahun) saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa 15 Februari 2022-Tangkapan layar Instagram @merekamjakarta-Instagram @merekamjakarta

JAKARTA, FIN.CO.ID - Polres Metro Jakarta Selatan berhasil mengamankan seorang pria yang videonya viral di sosial media, saat ia tengah memaki-maki kuli bangunan di sebuah rumah di Pondok Indah sembari menodongkan benda mirip pistol.

Dalam rilisnya perkara tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan mengatakan modus pelaku berinisial RPB (54) itu melakukan penodongan lantaran ia kesal dengan suara berisik yang ditimbulkan oleh kegiatan renovasi yang dilakukan para kuli bangunan di rumah tetangganya.

(BACA JUGA:Kronologi Kuli Bangunan Ditodong Pistol di Pondok Indah: Pelaku Kesal Zoom Meeting Terganggu)

(BACA JUGA:Pria Todong Pistol Kuli Bangunan di Pondok Indah Sudah Ditangkap Polisi)

Berikut adalah 5 fakta yang berhasil dihimpun terkait kejadian tersebut: 

1.  Akar Permasalahan

Kombes Pol E Zulpan mengungkapkan, insiden tersebut berawal dari rumah tetangga tersangka berinisial RPB (54) yang sedang menjalani renovasi. Renovasi ini berjalan cukup lama dan dianggap mengganggu tersangka.

"Tersangka merasa terganggu akibat pekerjaan tetangga rumah itu sudah berulang. Menurut pengakuannya itu pekerjaan rumah 1 tahun 2 bulan itu belum jadi-jadi. Tersangka merasa terganggu dengan pekerjaan itu," kata Kombes Zulpan dalam konferensi pers di Mapolres Jaksel, Selasa 15 Februari 2022.

2. Pelaku Kesal Lalu Menodongkan Pistol ke Kuli Bangunan


Pria Todongkan Pistol ke Kuli Bangunan Gegara [email protected]

Tepat pada 12 Februari 2022 pagi, tersangka yang sedang melakukan zoom meeting merasa terganggu dengan suara pekerja bangunan yang melakukan renovasi rumah. Tersangka pun sempat menegur para tukang agar berhenti melakukan aktivitasnya.

"Tersangka keluar dari rumah didampingi sopirnya atas nama saudara Trisno menghampiri rumah sebelah yang direnovasi, disitulah dihampiri dan ditegur dan diminta berhenti namun, tidak diindahkan menurut pengakuan tersangka," ungkap Zulpan.

Tersangka kembali mendatangi para kuli bangunan hingga menyiram salah satu kuli dengan air disana. Tak hanya itu, pelaku bak koboi langsung menodongkan pistol ke arah korban.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugr

Tentang Penulis

Sumber: instagram @merekamjakarta