Brakkk! Detik-detik Rumah di Permata Puri Semarang Roboh, Pemilik Histeris

Brakkk! Detik-detik Rumah di Permata Puri Semarang Roboh, Pemilik Histeris

Rumah Ambruk di Permata Puri Semarang--@jateng_twit

FIN.CO.ID - Beredar video salah salah rumah di perumahan Permata Puri, Ngaliyan Kota Semarang Roboh.

Rumah tersebuh roboh diduga karena fonasi rumah yang tergerus air hujan.

Video robohya rumah di Perm Permata Puri  Semarang tersebut menjadi viral setelah diunggah oleh @jateng_Twit.

Dalam video berdurasi 28 detik, terdapat pemilik rumah sudah evakuasi keluar.

BACA JUGA:

Lalu rumah tersebut lama-lama miring dan akhirnya roboh ke tanah. Sehingga pemilik rumah histeris "astagfirullah".

Untuk sementara, kini penghuni rumah terpaksa tinggal menumpang di rumah tetangga.

Atas peristiwa ini, Kapolsek Ngaliyan Indra Romantika menyebut robohnya rumah tersebut terjadi pukul 21.15 WIB.

"Rumah bagian ruang dapur tersebut amblas sekira pukul 21.15 WIB," katanya di GT Kalikangkung, Kota Semarang, Jumat (5/4/2024).

Rumah tersebut berada di sebelah selatan Bundaran Permata Puri RW 08 Kelurahan Bringin, Ngaliyan. Lokasi tersebut merupakan tanah ambles pada Rabu, 13 Maret 2024.

"Rumah bagian ruang dapur yang amblas tersebut akibat dari kejadian tanah yang amblas yang awalnya terjadi pada hari Rabu 13 Maret 2024 sekira pukul 22.00 WIB," ujarnya.

Petugas masih berada di lokasi melakukan pendataan terkait robohnya bagian rumah tersebut. Meski begitu, dipastikan tak ada korban jiwa akibat kejadian itu.

"Diduga akibat hujan deras yang menggerus tanah, untuk korban jiwa nihil hanya kerugian materi," jelasnya.

BACA JUGA:

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: