Nasib Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens hingga Kini Belum Diketahui Secara Pasti

Nasib Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens hingga Kini Belum Diketahui Secara Pasti

Pilot Susi Air Philip Mark diancam ditembak KKB pimpinan Egianus Kogoya. --

FIN.CO.ID - Nasib pilot Philip Mark Mehrtens yang disandera kelompok kriminal bersenjata atau KKB pimpinan Egianus Kogoya sejak tanggal 7 Februari lalu, hingga kini belum diketahui pasti.

Meski kondisi pilot Susi Air berkebangsaan Selandia Baru itu hingga kini belum dapat diketahui, sebelumnya sempat ada foto yang beredar yang menunjukkan Philip berada bersama Egianus Kogoya beserta anggotanya.

Philip diduga berada bersama KKB di pedalaman Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.


Susi Pudjiastuti marah KKB Papua Sandera Pilot Susi Air-Istimewa fin-

Kabupaten Nduga yang didirikan tanggal 4 Januari 2008, merupakan salah satu dari delapan kabupaten di Provinsi Papua Pegunungan memiliki luas sekitar 12.941 km² dengan 32 distrik dan 248 kampung.

Secara geografis, Kabupaten Nduga terletak antara 137,450 – 139,500 bujur timur dan 4,000 – 4,500 lintang selatan.

Adapun secara administrasi, batas wilayah Kabupaten Nduga sebagai berikut:

  • Sebelah Utara berbatasan dengan Kabupaten Lanny Jaya dan Kabupaten Puncak Jaya;
  • Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Yahukimo dan Kabupaten Jayawijaya;
  • Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Asmat; dan
  • Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Mimika.

Mengingat kondisi geofrafisnya, maka upaya pembebasan pilot Philip harus dilakukan secara cermat, terukur, dan melibatkan beberapa pihak yang dinilai memiliki peran dalam proses negosiasi tersebut.

BACA JUGA:

Berbagai upaya untuk membebaskan Philip sampai hari ini terus dilakukan dengan mengedepankan negosiasi yang melibatkan semua elemen termasuk masyarakat, keluarga, dan para tokoh.

"Berbagai upaya telah dan akan terus dilakukan untuk membebaskan pilot dengan mengedepankan negosiasi," kata Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan.

Upaya negosiasi itu dilakukan dengan tujuan agar Egianus dan kelompoknya mau menyerahkan sekaligus membebaskan sanderanya tanpa menimbulkan korban jiwa.


Pilot Susi Air Philip Mark Mahrtens bersama KKB yang menyanderanya. (ANTARA/HO/Dokumen Pribadi)--

Proses negosiasi itu masih terus dilakukan berbagai pihak yang merasa terpanggil rasa kemanusiaannya, baik itu dari tokoh masyarakat, tokoh agama, Komnas HAM, maupun keluarga. Semua upaya tersebut masih terus dilakukan.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: