News

Cara Cek Kualitas Udara Online Bisa Lewat HP, Pakai 3 Aplikasi Ini

Cara Cek Kualitas Udara di HP - Simak cara cek kualitas udara di HP untuk pengguna Android dan iOS. Gampang banget!

Beberapa pekan terakhir, kualitas udara di Jakarta mencuri perhatian banyak pihak, termasuk pemerintah. Pasalnya, langit di ibu kota tampak kelabu, yang menandakan bahwa Jakarta tengah dilanda polusi udara cukup parah. 

Kondisi ini mengkhawatirkan masyarakat yang beraktivitas ke luar rumah setiap hari. Untuk itu, warga Jakarta perlu cek kualitas udara secara online guna berhati-hati selama di di luar ruangan. 

Adapun beberapa aplikasi yang berguna untuk cek kualitas udara di HP. Anda akan tahu kapan tingkat polusi udara diperkirakan tinggi pada hari itu. 

Anda bisa menentukan langkah ideal untuk menghindari waktu tertentu ketika kualitas udara sedang buruk dengan mengetahui Kualitas Udara (AQI). 

BACA JUGA

Ini dia cara cek kualitas udara di HP secara online. Gampang dan anti ribet buat semua pengguna andoid. 

1. IQAir AirVisual 

Aplikasi pertama untuk cek kualitas udara di HP adalah AirVisual. Anda bisa mengecek tingkat polusi udara hanya dari smartphone. 

AirVisual turut memberikan ramalan polusi udara dan cuaca lebih dari 10.000 kota di seluruh dunia. 

Pertama-tama, Anda harus unduh AirVisual di HP setelah selesai install. Pastikan Anda telah memberi izin untuk mengakses fitur GPS di aplikasi. 

Setelah itu, secara otomatis akan muncul skor kualitas udara di sekitar lokasi Anda berada. Terdapat juga skor kualitas udara di wilayah lain dengan memilih menu "Peta" di bagian bawah layar.  

2. Nafas

Nafas merupakan aplikasi yang sering digunakan pengguna Android dan iOS untuk cek kualitas udara harian. 

Di sini, Anda akan mendapat informasi tingkat polusi di lokasi sekitar Anda. Cukup unduh aplikasi di HP dan izinkan penggunaan GPS.

BACA JUGA

Tak hanya itu, Anda juga dapat mengaktifkan notifikasi peringatan kualitas udara dengan mengklik menu di bagian paling bawah.

3. Maps 

Sejak 2021, Google Maps memiliki fitur update kualitas udara di lingkungan sekitar Anda. Fitur pengecekan indeks kualitas udara (air quality index/AQI) ini bisa diakes perangkat Android dan iOS.

Klik tombol "layer" di sisi kanan tampilan Google Maps, atau di bawah kolom pencarian. Dari situ, Anda akan diarahkan ke beragam opsi tampilan Maps, salah satunya Air Quality tepat di sudut kanan bawah. Ini akan menunjukkan indeks kualitas udara di wilayah tertentu.

Nah, itulah cara mudah cek kualitas udara di HP. Mengecek kualitas udara secara berkala menjadi penting ketika merencanakan aktivitas di luar rumah.

Admin
Penulis