Gak Pake Malu, Prabowo Mengaku Koalisinya Bagian dari Tim Jokowi

fin.co.id - 14/08/2023, 09:00 WIB

Gak Pake Malu, Prabowo Mengaku Koalisinya Bagian dari Tim Jokowi

PAN, PKB, GOLKAR dan GERINDRA deklarasi dukung Prabowo Subianto

Prabowo Subianto Tim Jokowi - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan, koalisinya merupakan bagian dari tim Presiden Joko Widodo (Jokowi)-Maruf Amin. 

Hal itu disampaikan Prabowo saat menerima surat pernyataan dukungan dari PAN dan Golkar untuk Pilpres 2024 di Museum Naskah Proklamasi, Minggu 13 Agustus 2023.

"Kita di sini tidak malu-malu menyatakan bahwa kita adalah bagian dari tim pemerintahan yang dipimpin oleh Bapak Insinyur Haji Joko Widodo,” kata Prabowo Subianto. 

Prabowo mengaku bangga menjadi bagian dari pemerintah Jokowi. Dia menilai, Jokowi berhasil membawa kesejahteraan ke seluruh rakyat Indonesia. 

BACA JUGA:

"Kita bagian dari tim Jokowi yang harus kita berani mengatakan berhasil dalam membawa bangsa dan negara ini sampai sekarang sebagai landasan membawa Indonesia, cita-cita bangsa Indonesia, yaitu negara adil dan makmur, yaitu negara yang bisa membawa kesejahteraan ke seluruh rakyat Indonesia," kata Prabowo. 

Prabowo mengatakan, keempat partainya yang berkoalisi mengerti kondisi bangsa saat ini. 

"Kita mengerti masalah, bersama tokoh-tokoh di depan. Gus Imin, Pak Airlangga, Pak Zulhas, kita telah memahami masalah, kita mengerti, kita melihat arah ke depan dan kita yakini bahwa Indonesia kan menuju keadaan yang dicita-citakan rakyat," katanya.

Menurut Prabowo, persatuan merupakan syarat utama untuk menjadikan sebuah negara itu maju. 

"Kita hanya bisa menjadi negara maju kalau ada persatuan Indonesia," kata Prabowo. 

BACA JUGA:

Karena itu, lanjut Menteri Pertahanan RI ini, pihaknya menawarkan dalam diskusi-diskusi yang akan datang bahwa persatuan Indonesia jadi dasar tonggak dan tujuan koalisi. 

"Bahwa kita terbuka untuk bergabungnya parpol-parpol dan kekuatan partai-partai politik lainnya," katanya.

Prabowo mengaku terharu dan terhormat didukung oleh Golkar, PAN, dan PKB. 

Dikatakan, tiga partai tersebut merupakan partai besar yang berkontribusi bagi Indonesia. 

Admin
Penulis