Persita Tangerang Rilis Jersey "Teranyar" di Musim Baru -- Klub sepak bola Persita Tangerang merilis jersey baru yang akan digunakan pada ajang Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.
Menurut Manajemen klub Persita, Senin 26 Juni 2023, jersey kandang Persita tetap memakai warna ungu yang masih merupakan warna kebanggaan Pendekar Cisadane.
Yang berbeda kali ini adalah perpaduan warna ungu yang berbentuk gradasi dan juga pola ungu mewakili kemewahan, kebijaksanaan, kekuatan serta ambisi.
BACA JUGA: Walter Zenga Resmi Ditunjuk Persita Tangerang Benahi Klub!
BACA JUGA:Target Lima Besar, Berikut Daftar Pemain Persita Pada Liga 1 Musim 2023/2024
Beberapa detail seperti gradasi bentuk dari warna ungu itu sendiri akan mempresentasikan perkembangan klub untuk terus maju sebagai klub profesional dan modern.
Detail lain yang ada adalah pada bagian kerah dan juga lengan, ini menjadi simbol satu kesatuan yang selalu mendukung, melingkari dan menggandeng satu sama lain.
Terakhir adalah simbol segitiga atau triangle, dimana sejarah akan kebangkitan dan kekuatan yang terus meningkat dari Persita.
Pattern segitiga ini juga merupakan adaptasi dari motif batik asli Tangerang yang dimodernisasi. Selain itu, segitiga yang saling menyambung ini pun merupakan simbol yang memiliki makna energi, konektivitas dan keseimbangan.
BACA JUGA: Hadapi Musim Kompetisi Baru, Persita Perpanjang Kontrak Pemain!
BACA JUGA:Maksimalkan Komposisi Pemain, Persita Incar Kemenangan Saat Jamu Persib
Untuk melengkapi jersey kandang Persita musim ini, Pendekar Cisadane juga merilis jersey tandang ketiga.
Dimana masing-masing berwarna ice blue dan juga turguoise. Pada jersey tandang warna ice blue dipilih Persita karena merupakan warna turunan dari putih, lambang perjuangan dan kesucian.
Perpaduan warna biru atau elemen air melambangkan ketenangan dan kepercayaan.
Tak hanya itu, jersey penjaga gawang pada musim ini juga akan berwarna hijau, hitam dan merah muda. Semuanya akan dipadukan dengan celana dan kaos kaki yang serasi.