Pemkot Tangerang Sumbang Rp1 M untuk Operasional Pemberangkatan Jemaah Haji

Pemkot Tangerang Sumbang Rp1 M untuk Operasional Pemberangkatan Jemaah Haji

Jamaah Haji Asal Kota Tangerang Kloter 3 Nasional Saat Hendak Berangkat ke Tanah Suci Mekkah.--Istimewa

Pemkot Sumbang 1 M Untuk Operasional Pemberangkatan Jamaah Haji Kota Tangerang 

Jemaah haji Kota Tangerang kloter 3 nasional resmi diberangkatkan hari ini, Selasa 23 Mei 2023. Dilepas secara langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar dan Wali Kota Arief R. Wismansyah . 

Terlihat ribuan keluarga serta sanak saudara turut mengiringi pelepasan pemberangkatan di Masjid Raya Al-Adzom, Kota Tangerang, Banten. 

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh, Kanwil Kemenag Kota Tangerang, Tutun menuturkan, pemberangkatan jamaah haji pada tahun ini terasa berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Mengingat, 30 persen jamaah haji yang diberangkatkan pada tahun ini berasal dari usia lanjut, sehingga relevan dengan tajuk tema yang diangkat, yakni Haji Ramah Lansia.

BACA JUGA:Pemkot Tangerang Kebut Pembangunan Jalan Menuju Asrama Haji Kota Tangerang

"Tidak hanya itu, Kota Tangerang juga berhasil memberangkan jamaah haji dengan kuota secara penuh," ujarnya. 

Tercatat, kuota jamaah haji Kota Tangerang mengalami peningkatan dua kali lipat dari tahun sebelumnya, yakni 1.667 jamaah. 

Serta akan diberangkatkan secara bertahap melalui beberapa kloter yang telah ditentukan.

Hal ini membuat Kota Tangerang turut mendukung Provinsi Banten sebagai provinsi dengan jumlah pemberangkatan jamaah haji terbesar keempat secara Nasional.

BACA JUGA:Aksi Heroik Seorang Ibu Selamatkan Anaknya saat Kebakaran Gudang dan Kontrakan Bekasi

"Kota Tangerang tahun ini memberangkatkan jamaah haji dengan optimalisasi kuota yang disediakan, yakni sebesar 1.667 jamaah," terangnya. 

"Proses pemberangkatan akan dibagi menjadi 6 kloter secara bertahap sesuai pembagian kloter secara nasional, yakni kloter 3, kloter 7, kloter 25, kloter 33, kloter 55, dan kloter 58," sambungnya. 

Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah menambahkan, pemberangkatan jamaah haji Kota Tangerang pada tahun ini juga terasa istimewa.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: