Tanggapan Sandiaga Uno Usai PPP Putuskan Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024

Tanggapan Sandiaga Uno Usai PPP Putuskan Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024

Sandiaga Uno Saat Diwawancara Wartawan di Tangerang, Banten. --Rikhi Ferdian Untuk FIN

Tanggapan Sandiaga Uno Usai PPP Putuskan Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024 - 
Kabar Sandiaga Uno bakal berlabuh ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) usai hengkang dari partai Gerindra makin santer terdengar.

Meski demikian, belum ada pernyataan resmi dari Sandiaga Uno jika dirinya bakal pindah haluan ke partai berlambang Ka'bah tersebut.

PPP sendiri sudah mendeklarasikan dukungannya kepada Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pilpres 2024.

Mengenai hal itu pria yang kini menjabat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tersebut mengucapkan selamat kepada Ganjar Pranowo usai resmi diusung PPP sebagai Capres 2024.

BACA JUGA:

  1. Ahmad Basarah Jadi Ketua Tim Koordinasi Relawan Ganjar Pranowo di Pemilu 2024
  2. KIB Bubar? Zulhas: Kita Bertemu Malam Ini, Ngopi Bareng

"Pertama selamat kepada pak Ganjar dan juga selamat kepada PPP tentunya kontestasi demokrasi ini sudah semakin memasuki tahapan selanjutnya," ucapnya saat ditemui awak media di Tangerang, Kamis 27 April 2023.

Sandi juga mengungkapkan saat ini masyarakat harus mulai disosialisasikan sosok-sosok calon pemimpin ke depan.

Menurut dia, hal demikian merupakan suatu langkah yang baik. Namun, sambungnya, yang harus digarisbawahi adalah jangan sampai masyarakat jadi terpecah belah.

"Justru gagasan-gagasan yang ditampilkan oleh para calon (Presiden) bisa mempersatukan kita dan mempercepat pembangunan dan mengacu kepada arah pembangunan yang lebih baik bagi masyarakat kita ke depan," tuturnya.

BACA JUGA:

  1. Relawan Ganjar Presiden Kita Terbentuk Setelah PPP Mengusung Ganjar Jadi Capres 2024
  2. Siap Bertemu Megawati, PPP Dorong Kadernya Jadi Cawapresnya Ganjar, Sandiaga Uno?

Sandi juga mengatakan, belum ada komunikasi apapun antara dia dengan Ganjar Pranowo.

Pun saat ditanya apakah dirinya siap disandingkan dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, dia meminta semuanya untuk bersabar.

"Belum, kita sabar dulu temen-temen, kita hormati proses kita jalani tahap-tahap selanjutnya," pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: