Dampak Cuaca Ekstrem, 7 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Dilanda Banjir Hingga Longsor

Dampak Cuaca Ekstrem, 7 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Dilanda Banjir Hingga Longsor

Akibat Cuaca Ekstrem 7 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Dilanda Banjir Hingga Longsor--Rikhi Ferdian Untuk FIN

Dampak Cuaca Ekstrem, 7 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Dilanda Banjir Hingga Longsor - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Banten, melaporkan tujuh kecamatan terdampak banjir, longsor, dan pohon tumbang akibat cuaca ekstrem, pada Minggu 26 Februari 2023.

Kepala BPBD Ujat Sudrajat mengatakan, bencana banjir akibat cuaca ekstrem ini terjadi terjadi di Kecamatan Teluk Naga tepatnya di Desa Tanjung Burung dan Tanjung Pasir.

BACA JUGA:Lagi, Belasan Berandalan Bermotor Diamankan Polresta Tangerang

BACA JUGA:Pileg Kabupaten Tangerang: Golkar Ingin Rebut Ketua DPRD, PDIP Bakal Turunkan Caleg Petarung

BPBD pun menyiapkan dua unit mesin pompa di desa Tanjung Burung untuk mengurangi volume air serta akan menambah satu unit mesin alkon.

"Di kecamatan Teluknaga ada 2 desa yang terdampak. Desa Tanjung Burung Kampung Barat RT 011/06 162 KK, Kampung Cirumpak RT 012/06 166 KK dan RT 013/07 108 KK," terangnya, Senin pagi 27 Februari 2023.

"Di Desa Tanjung Pasir RT 03, 04, 05, 06, 07, 08, 09, RW 03 itu yang terdampak 619 KK dengan ketinggian air bervariasi dari 30 Cm sampai dengan 60 Cm," tambahnya.

Sementara, lanjut Ujat, untuk bencana tanah longsor terjadi di wilayah Cisoka, tepatnya di Kampung Selapajang RT 001/001, Desa Carenang.

BACA JUGA:48 Warga Banten Jadi Korban Kecelakaan Maut di Tol Cipali, 3 Orang Meninggal Dunia

BACA JUGA:Belasan Remaja Pelaku Tawuran Diamankan Polsek Tigaraksa, Barang Buktinya Bikin Ngeri

Dia mengaku, BPBD melalui Pos Damkar Cisoka sudah melakukan assesment lokasi terdampak tanah longsor itu.

"Akibat curah hujan dan tingginya arus sungai cidurian menyebabkan 8 unit rumah warga terdampak longsor," terangnya.

Tak hanya itu, hujan disertai angin kencang juga mengakibatkan beberapa titik lokasi di wilayah Kabupaten Tangerang mengalami pohon tumbang.

Peristiwa pohon tumbang terjadi di Kecamatan Kronjo tepatnya di Jl. Raya Kronjo-Mauk RT 03/02, Desa Pagedangan Udik, Kecamatan Kronjo.

BACA JUGA:Macet di Jalan KH Hasyim Ashari Tangerang Dikeluhkan Warga, Begini Kata PJ Gubernur Banten

BACA JUGA:Raih Dua Penghargaan di Asia Leaders Awards 2023, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Ingat Kata Mutiara Bung Karno

"Sudah ditangani (pohon tumbang) dengan peralatan Chain Saw saat ini jalanan sudah dapat dilalui," ujarnya.

Pohon tumbang juga terjadi di empat wilayah kecamatan lainnya yakni kecamatan Cikupa di Jalan Makam Telaga Mester, kecamatan Tigaraksa di Desa Margasari.

"Kemudian di kecamatan Mauk di Jalan Raya Mauk-Tanjung Kait dan Kecamatan Pasar Kemis Pohon tumbang terjadi di Desa Pangadegan," imbuhnya.

Dikatakan Ujat, cuaca ekstrem masih akan terjadi dan berpotensi bertambahnya kejadian bencana di beberapa wilayah Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:Memasuki Musim Penghujan BPBD Tangerang Dirikan 12 Posko Untuk Tanggulangi Bencana

BACA JUGA:Terciduk Tenggak Miras di Kawasan Pemkab Tangerang, Dua Pelajar Diamankan Satpol PP

Pihaknya pun mengimbau seluruh warga tetap waspada dan selalu memantau perkembangan informasi dari portal App EWS Water Level untuk informasi ketinggian air sungai.

"Dan apabila di wilayahnya terjadi kebencanaan segera hubungi nomor official BPBD di 021 5984343 atau NTPD 112," pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: