Diduga Truk Tangki Buang Limbah Bahan Beracun dan Berbahaya Sembarangan di Bekasi, Begini Penjelasannya

Diduga Truk Tangki Buang Limbah Bahan Beracun dan Berbahaya Sembarangan di Bekasi, Begini Penjelasannya

Potongan video pada saat truk tangki diduga membuang limbah B3 sembarangan-Dokumen Instagram-

Diduga Truk Tangki Buang Limbah Bahan Beracun dan Berbahaya Sembarangan di Bekasi, Begini Penjelasannya - Viral video di media sosial instagram, unit truk tangki diduga membuang limbah jenis Bahan Beracun dan Berbahaya (B3) secara sembarangan.

Dalam video tersebut diterangkan, truk tangki yang membuang limbah B3 secara sembarangan dipergoki oleh petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

BACA JUGA:Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Peristiwa Kerusuhan di Kantor BFI Finance Tambun

"Terciduk Satpol PP Kabupaten Bekasi, mobil tangki buang cairan diduga limbah B3 di area lapangan,"

Terlihat di postingan, lokasi diduga membuang limbah B3 berada di Lapangan Cilangkara, Desa Cicau Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi.

Merespon hal tersebut, Pelaksana Tugas Kasatpol PP Kabupaten Bekasi, Deni mengatakan, anggotanya memergoki truk tangki saat sedang kembali ke rumah.

"Itu anggota kita lagi mau ngambil motor ke rumahnya, ngelihat ada tangki yang buang sesuatu," kata Dani kepada fin.co.id, Rabu 15 Februari 2023.

BACA JUGA:Satpol PP Kota Bekasi Tertibkan Spanduk Penolakan Tri Adhianto Jadi Ketua KONI

Diduga membuang limbah jenis B3 secara sembarangan, anggota Satpol PP Kabupaten Bekasi tersebut langsung mendatangi truk tangki.

"Langsung di tegur sama anggota, begitu informasinya," terangnya.

Akan tetapi, Deni tidak menjelaskan secara rinci terkait lokasi dugaan pembuangan limbah B3 secara sembarangan.

Secara terpisah, Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Twedi Aditya mengungkapkan, pihaknya akan menindaklanjuti terkait adanya dugaan pembuangan limbah B3 sembarangan.

BACA JUGA:Komplotan Maling Curi 280 Sepatu di Mustika Jaya Bekasi, Kerugian Toko Mencapai Ratusan Juta Rupiah

"Itu akan kita periksa, kami check dahulu, apakah benar adanya dan lain sebagainya, data ditanya akan dilihat dulu," ungkap Kombes Pol Twedi Aditya saat ditemui.

Selain itu Kombes Pol Twedi Aditya menegaskan, segera mencari bukti bukti dugaan pembuangan limbah B3 yang ada dilapangan.

"Kami tindak lanjuti dulu, menemukan bukti bukti dan data yang lengkap," jelasnya.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh CIKARANG BEKASI | BERITA ???????? (@liputancikarang)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: