Saingi Wuling Air Ev, Mobil Listrik Geely Panda Resmi Dijual Rp80 Jutaan Doang

Saingi Wuling Air Ev, Mobil Listrik Geely Panda Resmi Dijual Rp80 Jutaan Doang

Mobil Listrik Geely Panda Mini Ev.`-chinapev.com-

Mobil yang memiliki desain bertema panda tersebut akan memasuki pasar otomotif China pada tahun depan.

Panda Mini EV hadir dengan aksen panda hitam dan putih. Mobil ini memiliki atap hitam dan lampu depan bulat.

Geely Panda Mini Ev adalah kendaraan kota dua pintu dengan empat kursi yang memiliki panjang hanya 3.065mm saja.

BACA JUGA:Esemka Ikut IIMS 2023, Pakar Otomotif: Pertanyaannya Apakah Esemka Setia Visi Awalnya Dulu?

BACA JUGA:Mobil Listrik Wuling Terbaru Sudah Dikirim ke Dealer, Cek Harga dan Spesifikasinya di Sini

Mobil listrik tersebut dilengkapi atap kaca panoramik dengan beberapa pilihan warna hangat yang menonjolkan tampilan ala panda.

Adapun empat velg pada bagian roda yang dirancang untuk memiliki kemiripan dengan cetakan kaki panda.

Terdapat lis di bagian bawah bumper depan yang terlihat seperti telinga panda. Lampu depan dan lampu belakang memiliki kemiripan dengan mata panda.

Dari segi tenaga, Panda Mini EV dilengkapi dengan motor listrik 30kW dan baterai LFP yang diproduksi oleh Guoxuan Hi-Tech.

BACA JUGA:BMW X7 xDrive40 Resmi Masuk Indonesia, Harga Rp2,4 Miliar

BACA JUGA:Mobil Audi A6 yang Tabrak Mahasiswi Cianjur Harganya Rp1,26 Miliar, Begini Spesifikasinya

Panda Mini, akan bersaing dengan beberapa EV kompak yang sangat sukses di China. Beberapa model tersebut antara lain Kiwi EV, Baojun, dan Wuling Mini EV.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: