Polisi Otopsi Jenazah Wanita Termutilasi dalam Box Kontainer di Bekasi

Polisi Otopsi Jenazah Wanita Termutilasi dalam Box Kontainer di Bekasi

Ilustrasi penemuan mayat di dalam rumah. -Tuahta Simanjuntak-fin.co.id

BEKASI, FIN.CO.ID - Polda Metro Jaya tengah melakukan pemeriksaan terkait penemuan mayat wanita termutilasi dalam box kontainer di bekasi.

Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan, pihaknya tengah melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait temuan mayat tersebut.

BACA JUGA:Ramp Check Jelang Malam Tahun Baru, 8 Bus Tak Laik Jalan Ditemukan di Terminal Cikarang

BACA JUGA:Catat, Ini 32 Lokasi Perayaan Malam Tahun Baru di Kota Bekasi

"Terkait temuan mayat, saat ini Tim Resmob dit Reskrimum Polda Metro Jaya berkolaborasi dengan Team Laboratorium Forensik dan Kedokteran Forensik," kata Kombes Hengki, Sabtu 31 Desember 2022.

Menurutnya, olah tempat kejadian perkara (TKP), dilaksanakan bersama Tim Inafis Polda maupun Laboratorium Forensik terkait temuan mayat mutilasi.

Saat ini mayat wanita termutilasi, telah dibawa oleh anggota kepolisian guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Tim kedokteran forensik RS bhayangkara, saat ini sedang melaksanakan otopsi terhadap jenazah tersebut," ucapnya.

BACA JUGA:Malam Tahun Baru, Dishub Kota Bekasi Pastikan Tak Ada Penutupan Tutup Jalan Ahmad Yani

Kombes Hengki menjelaskan, diduga mayat yang termutilasi telah disimpan cukup lama di TKP kontrakan Kampung Buaran, Desa Lambang sari Tambun Selatan.

Diketahui sebelumnya, mayat seorang wanita termutilasi ditemukan di dalam salah satu kontrakan di Kabupaten Bekasi Jawa Barat.

Salah satu saksi Dian menjelaskan, kondisi mayat wanita sudah terpotong dan hancur serta beberapa bagian sudah hilang, akibat dimakan belatung.

"Ditemukannya di dalam dua box kontainer, terbungkus di dalam plastik hitam. dilakban rapih tertutup rapat, ditaro di kamar mandi ruang paling belakang," ungkap Dian Jumat 30 Desember 2022 lalu.

BACA JUGA:Mayat Wanita Termutilasi Dimasukan Box Kontainer Gegerkan Warga Tambun

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: