Pria tanpa Identitas Tak Bernyawa saat Mau Diberikan Makan oleh Warga Desa Tambak

Pria tanpa Identitas Tak Bernyawa saat Mau Diberikan Makan oleh Warga Desa Tambak

Evakuasi mayat pria yang ditemukan di depan Toko Nice So, Desa Tambak, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang. (Dok. Humas Polda Banten)--

BANTEN, FIN.CO.ID - Mayat pria di depan sebuah toko membuat gempar warga Kadinding Darat, Desa Tambak, Kecamatan Kibin, Serang.

Mayat pria itu berada tepat di depan toko Nice So.

Saksi bernama Solikul mengungkapkan bahwa penemuan mayat pria itu pada Minggu, 18 Desember 2022, sekitar pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA:ChatGPT Bakal Gantikan Google? Aplikasi Canggih Ini Bisa Jawab Semua Pertanyaan Anda

Ketika itu, Solikul hendak memberikan makan pria tersebut.

Kapolsek Cikande Kompol Andhi Kurniawan mengungkapkan, aksi menemukan korban sudah tidak bergerak.

Guna memastikan kondisi korban, sambung Andhi, saksi Solikul bergegas memberitahu ketua RT setempat.

"Kemudian melaporkan peristiwa itu ke kepolisian," ujar Andhi, Senin, 19 Desember 2022.

BACA JUGA:Kenapa Otak Brigadir J Bisa Pindah ke Perut? Begini Jawaban Ahli Forensik

Hingga kini, ungkap Andhi, identitas mayat pria itu tak diketahui.

Karena itu, pihaknya langsung meminta Tim Inafis Polres Serang untuk mengidentifikasi mayat pria itu.

"Petugas masih berupaya mengidentifikasi serta mengumpulkan keterangan dari para saksi," ungkap Andhi.

Berdasarkan keterangan warga sekitar, kata Andhi, korban sudah sebulan tinggal di kawasan itu.

BACA JUGA:Kekesalan Nikita Mirzani saat Persidangan di PN Serang, Mikrofon Terlempar

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: