ITALIA, FIN.CO.ID - Terjadi aksi penembakan di sebuah kafe, distrik Fidene, Roma, Minggu, 11 Desember 2022.
Sebanyak 3 wanita, termasuk seorang teman Perdana Menteri Italia Georgia Meloni tewas akibat aksi penembakan itu.
Luka-luka dialami 4 orang lainnya.
Laporan BBC menyebutkan bahwa sejumlah orang yang merupakan komite warga blok lokal tengah menggelar rapat di saat aksi penembakan.
Bahkan berdasarkan laporan Surat kabar Italia, La Republicca melaporkan, Wakil Presiden Komite Luciana Ciorba berada di kafe tersebut.
Ketika itu, pelaku berteriak, "Saya akan membunuh kalian semua".
Akan tetapi, sebelum polisi datang, warga yang berada di lokasi berhasil melumpuhkan pelaku.
BACA JUGA: Dorong Ekspor Nasional, BRI Wujudkan Kerja Sama dengan Indonesia Eximbank
Sebanyak 4 korban terluka terdiri dari 2 dua wanita dan 2 laki-laki.
Akibat penembakan itu, satu orang di antaranta alami luka serius.
Aksi penembakan itu dinilai Wali Kota Roberto Gualtieri sebagai episode tindak kekerasan yang parah.
Menyikap persoalan itu, Gualtieri akan menggelar pertemuan darurat.
BACA JUGA: Capai 60 Kasus, Kekerasan Pada Anak di Kabupaten Tangerang Didominasi Kejahatan Seksual
Penembakan itu dilakukan oleh seorang pria berusia 57 tahun.