Besaran UMK Kabupaten Tangerang 2023 Belum Jelas, Kadis Rudi: Belum Ada Pembahasan

Besaran UMK Kabupaten Tangerang 2023 Belum Jelas, Kadis Rudi: Belum Ada Pembahasan

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang Rudi Hartono-Rikhi Ferdian-fin.co.id

TANGERANG, FIN.CO.ID - Besaran upah minimum kabupaten/kota (UMK) Kabupaten Tangerang 2023 masih belum jelas.

Sebab UMK Kabupaten Tangerang 2023 hingga kini belum ada pembahasan.

Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang hingga saat ini belum mengusulkan besaran kenaikan UMK. 

Kepala Disnaker Kabupaten Tangerang Rudi Hartono mengatakan, usulan besaran kenaikan UMK baru akan dibahas pada Selasa, 29 November 2022.

BACA JUGA:Penetapan UMK Kabupaten Tangerang Tahun 2023 Dipending, Disnaker: Tunggu Keputusan Pusat

Meski begitu, menurut dia, pembahasan kenaikan upah buruh tersebut tentunya akan mengacu pada Permenaker Nomor 18 Tahun 2022 tentang penetapan upah minimum tahun 2023. 

"Kita belum menetapkan (usulan) UMK di 2023 dan baru akan dibahas dengan BPS (Badan Pusat Statistik) dan dewan pengupahan Selasa depan.  kata Rudi kepada FIN di Tangerang, Minggu 27 November 2022.

Rudi juga mengaku belum mengetahui berapa kira-kira nilai kenaikan upah UMK tersebut. Karena memang belum ada pembahasan lebih lanjut dengan dewan pengupahan.

Namun menurutnya, Pemenaker Nomor 18 akan menjadi acuan pihaknya menetapkan UMK 2023 di Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:Gawat! Buruh Tangerang Ancam Mogok Massal Jika UMK 2023 Tidak Naik

"Sebagai pemerintah daerah kita wajib melaksanakan aturan dari pusat," ujarnya

"Dan tentunya dengan perhitungan rumus upah minimum, sesuai aturan yang ada di Permenaker," tukasnya

Sementara, dari informasi yang dihimpun FIN, besaran UMK di Kabupaten Tangerang yakni Rp 4.230.792.65, Kota Tangerang Rp 4.262.015.37, dan Kota Tangerang Selatan Rp 4.230.792.65.

BACA JUGA:Kemnaker: Penetapan UMP 2023 dan UMK 2023 Harus Mematuhi Ketentuan Permenaker 18 Tahun 2022

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: