Jika Ketum PSSI Mundur Shin Tae-yong Akan Hengkang, Asnawi 'Pasang Badan':Pak Iwan Bule Masih Terbaik

Jika Ketum PSSI Mundur Shin Tae-yong Akan Hengkang, Asnawi 'Pasang Badan':Pak Iwan Bule Masih Terbaik

Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam-@asnawi_bhr-Instagram

"Seseorang yang sangat mencintai sepakbola Indonesia dengan kesungguhan hati dan memberikan dukungan penuh dari belakang agar sepak bola dapat berkembang adalah Ketua Umum PSSI, tulis Shin Tae-yong, di Intagram miliknya, Rabu, 12 Oktober 2022.

"Menurut saya, jika Ketua Umum PSSI harus bertanggung jawab atas semua yang terjadi dan mengundurkan diri, maka saya pun harus mengundurkan diri," sambungnya.

"Karena saya pikir jika terdapat kesalahan dari rekan kerja yang bekerja bersama sebagai 1 tim, maka saya pun juga memiliki kesalahan yang sama," tukasnya.


Kepala pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.-Twitter/@PSSI-

BACA JUGA:Bintang Persib Ungkap Arahan Shin Tae-yong yang Bikin Timnas Indonesia Kandaskan Curacao

BACA JUGA:Ini Alasan Shin Tae-yong Minta Lawan Dengan Ranking FIFA Lebih Tinggi Usai 2 Kali Kalahkan Curacao

PSSI Siap Bekerja Sama dengan FIFA

Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan atau disapa Iwan Bule berikan responsnya  atas Pemerintah Indonesia yang gandeng FIFA untuk membuat tim Transformasi Sepak Bola Indonesia.

Iwan Bule menyakatakan PSSI Siap bekerja sama dengan FIFA dan Pemerintah untuk membua rencana aksi demi perbaikian sepak bola Indonesia.

Rencana transformasi sepak bola Indonesia akan dilaksanakan setelah PSSI, FIFA, dan pemerintah bertemu.

"Tentu setelah bertemu dengan FIFA dan Pemerintah, PSSI akan langsung bekerja. ARAHAN Presiden soal stadion yang tidak layak untk menggelar kompetisi juga menjadi atensi kami," ucap Iriawan dilansir fin.co.id dari laman resmi PSSI pada Senin, 10 Oktober 2022.

BACA JUGA:Mencengangkan! Shin Tae-yong Bongkar Formula Ampuh Timnas Indonesia Libas Curacao Lagi

BACA JUGA:Indonesia Vs Curacao: Shin Tae-yong Minta Egy Maulana Vikri Tingkatkan Performa

PSSI sendiri akan membentuk tim yang akan bekerja sama dengan FIFA dan pemerintah sebagai akselerasi tindak lanjut dari Insiden di Stadion Kanjuruhan.

Selain itu, PSSI berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada pemerintah dalam hal ini Presiden Joko Widodo yang memberikan perhatian luar biasa kepada sepakbola Indoensia.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: