Dihancurkan Malaysia 1-5, Begini Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia U-17 2023

Dihancurkan Malaysia 1-5, Begini Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia U-17 2023

Momen Arkhan Kaka (kiri) berpelukan dengan Muhammad Asyura (kanan) merayakan gol ketika Timnas Indonesia U-17 vs Uni Emirat Arab U-17 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat dalam Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Rabu, 5 Oktober 2022.-pssi.org-

BOGOR, FIN.CO.ID - Timnas Indonesia U-17 dihancurkan Timnas Malaysia pada laga terakhir Kualifikasi Grup B Piala Asia U-17 2023.

Pada laga tersebut Timnas Indonesia kalah telak 1-5 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 9 Oktober 2022 malam.

Lantas bagaimana peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos di Piala Asia U-17 2023?

 BACA JUGA:Hasil Laga Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Timnas Indonesia U-17 Dibantai Malaysia U-17

BACA JUGA:Rumor Doyan Cicil Barang, Ayah Angkat: Coba Cari Satu Benda yang Billar Kredit

Kekalahan itu membuat posisi Timnas Indonesia U-17 berada di peringkat kedua dengan sembilan poin dari empat laga.

Sementara Malaysia mengunci puncak klasemen dengan 10 poin dan berhak lolos ke Piala Asia U-17 2023

Indonesia masih memiliki peluang untuk melaju ke Piala Asia U-17 2023 melalui jalur enam "runner up" terbaik. 

BACA JUGA:Sindir NasDem Capreskan Anies, Sekjen PDI Perjuangan Ibaratkan Bendera Belanda yang Dirobek Warna Birunya

Namun, itu sulit terwujud karena dibandingkan 10 peringkat kedua sementara di Kualifikasi Piala Asia U-17 2022, selisih gol tim asuhan Bima Sakti berminus besar.

Di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, khusus untuk grup dengan lima peserta seperti Grup B, hasil pertandingan dengan tim peringkat keempat dan kelima tidak masuk dalam hitungan dalam penentuan enam "runner up" terbaik.

Itu artinya, kemenangan Indonesia atas Guam 14-0 dan Palestina 2-0 diabaikan. Hanya hasil menang 3-2 atas Uni Emirat Arab dan kalah 1-5 dari Malaysia yang dikalkulasi.

Itu membuat, di antara 10 peringkat kedua kualifikasi, Indonesia berpoin tiga dengan selisih gol minus tiga. Namun, hasil pasti untuk enam "runner up" terbaik baru dapat terlihat setelah semua pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 tuntas.

BACA JUGA:Anggaran Pertahanan Rp134 Triliun, DPR: Terlalu Kecil, Harusnya Dinaikan Tiga Kali Lipat

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: