Buntut Tragedi Kanjuruhan, Seluruh Laga Liga 1 hingga 3 di Stadion Candrabhaga Dihentikan

Buntut Tragedi Kanjuruhan, Seluruh Laga Liga 1 hingga 3 di Stadion Candrabhaga Dihentikan

Staion Patriot Candrabhaga Bekasi. --

BEKASI, FIN.CO.ID - Buntut tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur seluruh laga Liga 1 hingga Liga 3 Indonesis di Stadion Candrabhaga Bekasi dihentikan.

Diketahui tragedi Kanjuruhan mengakibatkan 131 korban jiwa usai laga Liga 1 antara Arema FC vs Persebaya Surabaya yang berkahir 2-3, Sabtu 1 Oktober 2022.

Buntut Tragedi Kanjuruhan seluruh pertandingan resmi Liga di indonesia diberhentikan sementara sesuai hasil rapat Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF).

BACA JUGA:Jadwal Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi Sangat Padat, Bung Towel Bilang Begini

BACA JUGA:Usai Kerusuhan Suporter, FC Bekasi City Tanggung Jawab dan Tetap Berkandang di Candrabhaga

BACA JUGA:Kondisi Terkini Tawuran Suporter PSIM Yogjakarta Vs FC Bekasi City di Stadion Candrabhaga Bekasi

Ketua Askot PSSI Kota Bekasi, Muhammad AR mengungkapkan, seluruh Liga termasuk yang beranding di Stadion Patriot Candrabhaga akan diberhentikan sementara.

"Hasil koordinasi dengan ketua Asprov PSSI Jawa Barat, yang membidangi Liga 1, Liga 2 dan Liga 3. Untuk sementara dihentikan sementara, sampai batas waktu yang belum di tentukan," ungkap Muhammad AR saat dihubungi, Rabu 5 Oktober 2022.

Menurutnya klub Persipasi Bekasi yang bermain di Liga 3, semula akan memulai putaran 8 besar pada tanggal 7 Oktober 2022 nanti.

BACA JUGA: Oknum TNI Tendang Aremania, Dudung Menyerahkan ke TGIPF Tragedi Kanjuruhan

BACA JUGA: Buntut Tragedi Kanjuruhan Pangdam V Brawijaya Minta Maaf: Prajurit Kami 'Overacting'

Meski dokumen perizinan stadion dan kepolisian sudah di ajukan secara resmi, tetap laga lanjutan Laskar Patriot tetap di tunda sesuai hasil rapat di Jawa Barat.

"Sebelumnya sudah ada jadwal tanggal 7 sampai 16 Oktober untuk putaran 8 besar di Kota Bekasi. Sudah dapat respon peminjaman (stadion) lalu izin ke Polres. Namun terpaksa dihentikan sesuai edaran," jelasnya.

Diketahui sebelumnya Selasa 4 Oktober 2022, TGIPF melaksanakan rapat rapat di kantor Kemenko Polhukam yang dipimpin langsung oleh Ketua TGIPF, Dr. Mohammad Mahfud MD.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: