25 Atlet Renang Di Turunkan, Kabupaten Bekasi Targetkan 20 Medali Emas pada Porprov XIV 2022

25 Atlet Renang Di Turunkan, Kabupaten Bekasi Targetkan 20 Medali Emas pada Porprov XIV 2022

Proses latihan Aquatic Center Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi -Tuahta Simanjuntak-

BEKASI, FIN.CO.ID - Sebanyak 25 atlet renang pilihan dari Kabupaten Bekasi akan berlaga di 42 nomor, dalam ajang Porprov Jawa Barat XIV 2022 tanggal 12-19 November 2022 mendatang.

Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Bekasi, Wanto menjelaskan, pihaknya menargetkan para atlet bisa membawa 20 medali emas.

"Target kami semoga bisa meraih 20 emas, karena memang cabang olahraga renang jadi lumbung medali buat Kabupaten Bekasi," ujar Wanto, Sabtu 24 September 2022.

BACA JUGA:Usai di Desak Oleh Masyarakat, Pemkot Bekasi Akhirnya Lakukan Pembongkaran Empat Posko Ormas

BACA JUGA:Pembongkaran Posko Ormas 'Diistimewakan' Pemkot Bekasi Kasih Kesempatan Bongkar Sendiri

Menurutnya sejumlah atlet pilihan yang di ikutsertakan, telah menjalani latihan rutin sesuai dengan jumlah kompetisi yang diikuti.

Dengan begitu, masing masing atlet mendapat evaluasi persiapan dan mengukur kekuatan pribadi maupun kompetitor jelang dimulainya Porprov XIV.

"Dalam persiapan pertandingan Porprov, selain latihan rutin, beberapa atlet kami ikut sertakan pada pertandingan yang akan digelar Sabtu besok," ucapnya.

BACA JUGA:Giring ke Museum Gedung Juang Bekasi, Anggaran Besar Harusnya DKI Jakarta Bisa

BACA JUGA:Ibu-Ibu di Bekasi Mau Antar Anaknya Bawa Mobil, Eh Malah Terperosok ke Kali Alinda

Selain atlet senior, Wanto mengungkapkan, atlet yang masih berusia muda juga diberikan kesempatan untuk berlaga di Porprov Jawa Barat XIV 2022 mendatang.

"Semoga tidak hanya atlet senior saja yang nanti bisa membawa medali, tapi atlet muda juga bisa dan mempertahankan tradisi juara," ungkapnya.

Dalam latihan persiapan, banyak atlet renang muda dari Kabupaten Bekasi, mendapatkan catatan waktu yang bagus dalam percobaan kompetisi.

Atlet renang yang menjadi andalan Kabupaten Bekasi dalam laga Porprov Jawa Barat XIV 2022 diantaranya Yuliana Megiwong, Maria Lipona, Petra Sapta Rian, Puspa Melati.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: