Infrastruktur

Cekidot! Daftar 22 Bendungan yang Dijadwalkan Rampung Konstruksinya Pada Periode 2022-2023

fin.co.id - 09/09/2022, 09:00 WIB

Presiden Joko Widodo meninjau proyek pembangunan Bendungan Sepaku Semoi yang digarap PT Brantas Abipraya

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan Endra S. Atmawidjaja mengungkapkan, pada periode 2022-2023 mendatang, sebanyak 22 bendungan yang tengah dibangun saat ini bakal rampung konstruksinya dan siap dipergunakan untuk meningkatkan produktivitas pertanian. 

Hal itu disampaikan Endra dalam Pres Briefing dengan Forum Wartawan PUPR, di Media Center Kementerian PUPR, Kamis 8 September 2022. 

(BACA JUGA: Pembangunan Flyover Patih Galung di Kota Prabumulih Ditargetkan Rampung Lebih Cepat)

(BACA JUGA:Kementerian PUPR Kejar Target Penyelesaian 13 Bendungan Tahun Depan)

Endra mengungkap, dari total 22 Bendungan tersebut, 9 bendungan ditargetkan selesai pembangunannya di tahun ini. Sementara sisanya, akan diselesaikan hingga akhir tahun 2023 mendatang. 

Berdasarkan data Kementerian PUPR, 9 bendungan yang akan selesai pembangunannya pada tahun ini antara lain Bendungan Ciawi, Bendungan Sukamahi, Bendungan Marga Tiga, dan Bendungan Sadawarna. 

Kemudian selanjutnya Bendungan Lolak, Bendungan Semantok, Bendungan Tamblang, Bendungan Beringin sila, serta Bendungan Kuwil Kawangkoan.

"Bendungan tahun ini kita akan selesaikan 9, tahun depan ada 13," kata Endra.

(BACA JUGA: Penataan Jalan Tol Bali Mandara Tuntas, Jasa Marga Siap Sambut Presidensi G20)

(BACA JUGA:Babak Baru Pembangunan IKN Dimulai, PUPR-Penyedia Jasa Tandatangan Kontrak Pekerjaan Senilai Rp 5,321 Triliun )

Adapun dengan diselesaikannya 9 bendungan tersebut, maka volume tampung bendung di Indonesia akan meningkat menjadi 1,99 juta meter kubik, dan meningkatkan irigasi untuk lahan seluas 262.689 hektare.

Endra mengatakan, penyelesaian sejumlah proyek bendungan juga akan membantu penanggulangan banjir meningkat menjadi 6.267 m3 per detik dan meningkatkan pasokan air baku menjadi 21 m3 per detik, serta meningkatkan daya pembangkit listrik menjadi 146,24 megawatt. 

Kementerian PUPR juga menargetkan pembangunan 13 bendungan akan selesai di 2023. 

Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR bakal mengalokasikan Rp6,12 triliun dari total pagu senilai Rp41,95 triliun. 

(BACA JUGA: LMAN Kucurkan Anggaran Pembebasan Lahan Proyek Kereta Api Senilai Rp 4,52 Triliun)

Admin
Penulis
-->