Viral! Laga Persiraja vs PSMS Ditunda Akibat Ini, Penonton Geram Bakar Fasilitas Stadion

Viral! Laga Persiraja vs PSMS Ditunda Akibat Ini, Penonton Geram Bakar Fasilitas Stadion

Para penonton bakar fasilitas Stadion H. Dumarthala usai tahu laga Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan batal digelar dalam lanjutan pekan kedua Liga 2 2022/2023, Senin, 5 September 2022.-Screenshot Twitter/@Aceh-

BANDA ACEH, FIN.CO.ID - Viral dimana penonton geram hingga bakar fasilitas stadion usai tahu laga Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan ditunda akibat ini.

Semestinya duel yang mempertemukan Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan berlangsung dalam lanjutan pekan kedua Liga 2 2022/2023.

Pertandingan Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan semestinya dimainkan di Stadion H. Dumarthala, Senin, 5 September 2022, pukul 20.30 WIB.

Akan tetapi listrik Stadion H. Dumarthala padam dilaporkan padam sejak pukul 20.20 WIB dan tak bisa menyala lagi.

(BACA JUGA:Klasemen Liga 2 2022/2023 Pekan Kedua: Deltras FC Geser Persipura, Karo United Melejit ke Puncak)

Suasana Stadion H. Dumarthala menjadi gelap gulita dan tidak memungkinkan untuk menggelar pertandingan.

Padahal para penonton banyak sekali yang menghadiri langsung pertandingan Persiraja vs PSMS di Stadion H. Dumarthala.

Hingga larut malam dan tak memungkinkan menggelar laga, dengan sigap panitia memberikan pengumuman pada para penonton.

"Pertandingan malam ini (kemarin) akan ditunda untuk besok (hari ini) untuk para suporter yang telah membeli tiket, digratiskan pada pertandingan selanjutnya," terang salah seorang panitia memberikan pengumuman.

(BACA JUGA:Jadwal Liga Champions 2022/2023 Pekan Ke-1: Dinamo Zagreb vs Chelsea Hingga Inter Milan vs Bayern Munchen)

"Pertandingan akan dimulai pada pukul 16.30 WIB besok (hari ini) sore," lanjut suara panitia yang menyampaikan pengumuman.

Usai pengumuman itu sebagian penonton keluar stadion, namun sebagian lainnya mengamuk membakar fasilitas stadion milik Pemerintah Kota Banda Aceh itu.

Meski begitu, dalam video amatir yang beredar di jagat dunia maya, terpantau banyak penonton meluapkan kekesalannya dengan membakar fasilitas stadion.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by PSMS Medan (@official_psmsmedan)

Para penonton kecewa laga tersebut batal akibat lampu stadion mati menjelang pertandingan dimulai.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: