Komnas Ham Dicecar DPR Soal Ngaku Punya Foto Terakhir Brigadir J di TKP, Sahroni: Boleh Kita Lihat

Komnas Ham Dicecar DPR Soal Ngaku Punya Foto Terakhir Brigadir J di TKP, Sahroni: Boleh Kita Lihat

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni (@ahmadsahroni88/Instagram) --

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kasus tewasnya Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J turut dibahas di dalam rapat  komisi III DPR RI.

Dalam pembahasan ini, Komnas HAM mengaku jika memiliki foto yang menunjukan Brigadir J yang tewas di Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

Foto tersebut menujukan Brigadir J tewas ditembak oleh Bharada E di rumah dias Irjen Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Hal tersebut disampaikan oleh Choirul Anam selaku Komisioner Komnas HAM di Dalam rpaat dengan pendapat antara Komnas HAM dengan Komisi III DPR RI di kompleks Parlemen, Senaya, Jakarta, Senin 22 Agustus 2022.

(BACA JUGA:Misteri Keberadaan HP Milik Brigadir J Belum Terpecahkan, Begini Penjelasan Komnas HAM)

"Kami memiliki foto di tanggal 8 Juli di TKP, pasca kejadian. Foto jenazah Brigadir J masih ada di tempatnya di TKP," ucap Anam.

Anam meneruskan jika foto Brigadir J yang berada di TKP tersebut tidak bisa diungkap di dalam rapat komisi III DPR untuk menjaga proses penyidika kepolisian.

Anam yang mengakui mendapat foto tersebut mendapat cecaran dari DPR salah satunya Ahmad Sahroni selaku Wakil Ketua Komisi III DPR.

"Pak anam boleh dong kita liat, tapi kita rapat tertutup untuk menjaga rahasia,' ucap Anam.

(BACA JUGA:Sudah Jadi Tersangka, Komnas HAM: Bu Putri Candrawathi Sebaiknya Jujur dan Terbuka)

Menurut nam foto itu bisa diperlihatkan ke setiap anggota Komisi III DPRsecara tertutup, namun belum saatnya ditunjukan ke publik.

"Jangan-jangan ini pasti bisa akan mengganggu proses penyidikan kepolisian jadi kalau saya buka kedepan pasti terbatas kali tidak ya ditutup," ungkap Anam.

Selain itu, Komnas Ham mengukapkan bahwa hingga sekarang ini bentuk fisik HP Brigadir J belum ditemukan.

“Yang berikutnya memang fisik hp-nya juga hilang. Jadi fisik hp-nya, tiba-tiba gak ada. Nggak hanya hp-nya Yosua, kalau hp-nya Yosua juga sampai sekarang juga belum ketemu,” ungkap Anam.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: