Suami Ditahan Sedangkan Istri Sedang Hamil, Tak Diduga Kapolres Lakukan Hal Ini ke Dua Wanita

Suami Ditahan Sedangkan Istri Sedang Hamil, Tak Diduga Kapolres Lakukan Hal Ini ke Dua Wanita

Makanan dan minuman yang harus dibatasi oleh ibu hamil --

SUKABUMI, FIN.CO.ID - Ada dua wanita hamil yang suaminya ditahan karena terjerat kasus kriminal di Polres Sukabumi.

Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Dharmawansyah secara sukarela membantu membiayai pemeriksaan kesehatan kehamilan dua wanita hamil yang suaminya ditahan.

(BACA JUGA:Bikin Geger, Bunga Bangkai Tumbuh di Kebun Singkong Milik Warga di Kabupaten Bekasi)

"Bantuan yang saya berikan ini sebagai bentuk rasa kemanusiaan saja, terlepas dari perbuatan suaminya yang telah melanggar hukum," kata Dedy di Sukabumi, Selasa 16 Agustus 2022.

Menurut Dedy, salah satu bantuan tersebut diberikan April Wulandari (23) yang suaminya saat ini sedang mendekam di sel tahanan Mapolres Sukabumi untuk menunggu jadwal persidangan.

Pada penyerahan bantuan April pun didampingi oleh bibinya serta Kanit PPA Satuan Reskrim Polres Sukabumi Iptu Bayu Sunarti dan Kasium Polres Sukabumi Brigadir Debi.

Diharapkan bantuan yang diberikan orang nomor satu di Polres Sukabumi bisa meringankan pengeluaran keuangannya untuk merawat anaknya yang masih berada di dalam kandungan.

(BACA JUGA: Luhut Minta Revisi UU TNI Agar Tentara Bisa Duduki Jabatan Sipil, DPR: Kembali ke Era Sebelumnya)

Sementara, di tempat yang sama Kanit PPA Satuan Reskrim Polres Sukabumi Iptu Bayu Sunarti yang menambahkan sebetulnya ada dua orang ibu atau calon ibu yang suaminya ditahan di Polres Sukabumi yang diundang oleh Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah untuk mendapat bantuan biaya kontrol kesehatan kehamilan.

Namun yang satunya tidak dapat datang ke Mapolres Sukabumi karena informasinya sudah waktunya melahirkan.

"Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kapolres Sukabumi meskipun suaminya telah melanggar hukum, istrinya yang tengah mengandung tetap diberikan perhatian," tambahnya.

April yang menerima bantuan tersebut tidak bisa menahan tangisnya sembari mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sukabumi. Bahkan tangisannya pun bertambah saat suaminya berinisial Ta yang terjerat kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba diizinkan untuk bertemu.

(BACA JUGA:Napi Narkoba Kabur dari Lapas, Jebol Plafon Sel dan Lompati Pagar Berduri)

"Semoga saya dan calon bayi ini pada saat lahiran sehat dan proses kelahirannya diberi kelancaran serta suami saya tetap sehat dan diberi semangat. Kami pun mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sukabumi yang telah membantu," katanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: