Cara Mengatasi Mata Bintitan

fin.co.id - 12/08/2022, 22:27 WIB

Cara Mengatasi Mata Bintitan

Mata Bintitan, Image oleh Engin_Akyurt dari Pixabay

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anda menyadari ada yang salah dengan kelopak mata Anda, di mana muncul benjolan seperti bisul atau jerawat.

Rasanya gak nyaman dan seperti ada yang mengganjal. Hampir bisa dipastikan Anda mengalami bintitan.

Mata bintitan ini menurut ahli tidak hanya bisa tumbuh di bagian luar kelopak mata, namun juga di bagian dalam kelopak mata.

(BACA JUGA: Cara Mengatasi Mata Bengkak akibat Menangis)

Menurut ahli, via Halodoc, bintitan sering kali hilang dengan sendirinya dalam hitungan hari.

Bintitan sendiri umumnya tidak menular. Akan tetapi bakteri penyebab bintitan ini bisa menyebar.

Sering mencuci tangan dan mengganti sarung bantal kepala terbilang penting, dalam upaya mencegah penyebaran bakteri penyebab bintitan.

Bintitan sendiri disebabkan oleh bakteri Stafilokokus. Meski sebabkan bintitan, bakteri yang hidup di kulit manusia itu bisa tanpa menyebabkan penyakit.

Cara Mengatasi Bintitan

Anda bisa menggunakan larutan air garam hangat untuk mengompres mata yang bintitan.

Diamkan kompresi air garam hangat, bisa dengan kapas atau kain lembut, selama 15 hingga 20 menit. Ulangi hingga bintitan mereda.

Tips Menjaga Kesehatan Mata hingga Tua

Berikut saran ahli dalam menjaga kesehatan mata, seperti dikutip FIN dari Alodokter:

1.    Periksa mata secara rutinUntuk menjaga kesehatan mata, setiap orang dianjurkan untuk periksa mata secara rutin dua kali dalam setahun. Sementara mereka yang sudah 40 tahun atau lebih, cukup melakukannya sekali dalam setahun.

2.    Makan makanan bergiziKonsumsi makanan yang dianjurkan untuk mata sehat adalah seperti sayuran berwarna hijau, ikan salmon, tuna, telur, kacang-kacangan dan buah jeruk.

Admin
Penulis