Ternyata Angka Perceraian di Bekasi Cukup Tinggi, Ini Dia Penyebabnya

Ternyata Angka Perceraian di Bekasi Cukup Tinggi, Ini Dia Penyebabnya

Ilustrasi perceraian pasangan. (pixabay)--

BEKASI, FIN.CO.ID - Angka perceraian di wilayah Bekasi, Jawa Barat beberapa bulan belakangan terbilang cukup tinggi.

Tercatat, perceraian di  Kota Bekasi di Juni ini saja, sudah mencapai ratusan pasangan mengajukan pisah dengan pasangannya ke Pengadilan Agama.

(BACA JUGA:8 Rekomendasi FGD Pasca Kecelakaan Truk Pertamina di Jalan Alternatif Cibubur, Begini Rekaya Lalu Lintasnya)

Hubungan Masyarakat (Humas) Pengadilan Agama Bekasi Kota Ummi Azma mengungkapkan, angka perceraian beberapa bulan belakangan cukup tinggi.

"Untuk di Bekasi saat ini angka Perceraian hingga Juni 2022 sudah mencapai 487 pasangan," ungkap Ummi Azma saat dihubungi fin.co.id, Jumat 22 Juli 2022.

Selain itu, ia juga menerangkan bahwa banyak faktor yang menjadi penyebab naiknya angka perceraian di wilayahnya. 

Sebagian besar, perceraian di wilayah Bekasi disebabkan oleh internal para pasangan.

(BACA JUGA:Tiketapasaja.com Merayakan Rindu bersama Prambanan Jazz Festival 2022)

"Kalau faktornya sih banyak banget ya, kaya perselisihan, pertengkaran, ekonomi, meninggalkan pasangan tanpa kabar, KDRT, penjara, murtad dan juga poligami juga ada," ucapnya.

Berikut merupakan penjabaran angka perceraian selama Juni 2022:

- Perselisihan & Pertengkaran 321 orang

- Ekonomi 14 orang

- Meninggalkan Tanpa Sebab 15 orang

- KDRT 1 orang

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: