Cara Daftar Clickworker untuk Penghasilan Tambahan, Digaji Pakai Dolar!

fin.co.id - 22/06/2022, 10:27 WIB

Cara Daftar Clickworker untuk Penghasilan Tambahan, Digaji Pakai Dolar!

Clickwoker

JAKARTA, FIN.CO.ID- Nama Clickworker jadi trending topik di mesin pencarian raksasa Google sejak Rabu pagi 22 Juni 2022. 

Platform ini banyak dicari pengguna internet di Indonesia. Lantas apa itu Clickworker.

Dikutip dari lama resminya, Clickworker merupakan sebuah platform resmi yang menyediakan layanan pekerjaan yang nantinya akan dibayar dalam bentuk dolar. 

Syaratnya, pengguna Clickworker harus menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan tertentu yang diberikan. 

Adapun yang ingin menjadi Clickworker sebelumnya harus masuk mendaftarkan diri melalui aplikasinya atau pun website resminya.

(BACA JUGA: Dorong Ekspansi UMKM, BRI Jalin Kerja Sama dengan Beemarket.id Pasarkan Produk Lokal)

"Clickworkers adalah tim profesional internet yang terdaftar di organisasi kami. Mereka bekerja online, melakukan tugas mikro di platform kami menggunakan desktop, tablet, atau smartphone mereka sendiri (melalui Clickworker-App)," tulis keterangan Clickworker dikutip Rabu 22 Juni 2022.

Clickworker memudahkan pengguna untuk melakukan pekerja dalam separu waktu. Pengguna bisa menggunakan Clikckwoker sebagai pekerjaan sampingan untuk mencari tambahan penghasilan.

"Clickworkers berpartisipasi dalam proyek secara lepas dan sesuai dengan jadwal mereka sendiri. Mereka diberi kompensasi langsung melalui kami berdasarkan per penugas," katanya.

(BACA JUGA: Viral! Lee Minho Nikahi Perempuan Jawa Tengah, Maskawinnya Bikin Melongo)

Platform ini telah berdiri sejak tahun 2005 dan masih aktif bekerja menyediakan layanan kepada kliennya.

Tugas yang diberikan Clickworker ini bersifat fleksibel dan dapat dikerjakan dimana dan kapan pun. Pengguna hanya perlu menggunakan perangkat komputer/laptop yang terhubung dengan internet. 

Berikut cara daftar Clickworker

1. Akses https://www.clickworker.com/ di Laptop/PC atau ponsel Anda, 

2. Klik Sign Up, untuk mendaftar atau Login apabila sudah punya akun, 

Admin
Penulis