Lifestyle . 26/11/2024, 10:02 WIB
fin.co.id - Wajah kita memang luar biasa, ya. Cuma dengan beberapa gerakan kecil, kita bisa menyampaikan perasaan, pikiran, bahkan niat kepada orang lain.
Salah satu bentuk komunikasi paling populer lewat wajah tentu aja senyuman.
Tapi, tahu nggak sih kalau senyuman itu ternyata nggak selalu tentang kebahagiaan atau hal baik?
Yup, senyuman juga punya banyak "jenis," dan nggak semuanya melibatkan ketulusan.
Kalau kamu penasaran, yuk kita bahas lima jenis senyuman yang sering kita temui sehari-hari, sebagaimana diungkap Psychology Today.
Siapa tahu, kamu bakal jadi lebih jago membaca emosi orang lain atau malah lebih sadar dengan senyumanmu sendiri!
Ini dia senyuman yang paling pure. Istilah ini pertama kali diperkenalkan oleh Paul Ekman, seorang psikolog terkenal, untuk menggambarkan senyuman yang benar-benar menggambarkan kebahagiaan tulus.
Nama Duchenne sendiri diambil dari ahli saraf asal Prancis yang mempelajari senyuman di abad ke-19.
Ciri khas senyuman ini adalah mata ikut “tersenyum” dengan munculnya kerutan di sudutnya (dikenal juga sebagai crow’s feet).
Senyuman Duchenne muncul ketika kita merasa bahagia dari dalam hati, misalnya saat ketemu sahabat lama atau dapat kabar baik.
Inilah senyuman yang bikin hati orang lain ikut hangat.
Pernah lihat orang senyum, tapi kok terasa dingin? Nah, ini namanya senyuman palsu.
Biasanya, jenis senyuman ini cuma melibatkan bibir, tanpa ada gerakan otot di sekitar mata.
Orang sering menggunakannya untuk alasan sopan santun atau menyembunyikan perasaan sebenarnya.
Senyuman ini sering muncul di situasi formal, kayak pas kamu dipaksa senyum di depan kamera meski capek atau saat mencoba tetap ramah ke seseorang yang sebenarnya bikin kesel.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com