Camat Jatiasih Akui Tidak Tau Ada Lokasi Judi Sabung Ayam di Wilayahnya, Ini Langkah Kedepannya

fin.co.id - 23/07/2024, 19:19 WIB

Camat Jatiasih Akui Tidak Tau Ada Lokasi Judi Sabung Ayam di Wilayahnya, Ini Langkah Kedepannya

Polda Metro Jaya melakukan penggerebekan lokasi tempat judi sabung ayam di Bekasi (Tuahta Aldo / fin.co.id)

fin.co.id - Polda Metro Jaya melakukan penggerebekan lokasi Judi Sabung Ayam, di Jalan Raya Legok, Jatimekar, Jatiasih, Kota Bekasi.

Camat Jati Asih, Ashari mengungkapkan, dirinya tidak mengetahui dan mendapat informasi, terdapat lokasi judi sabung ayam di wilayahnya.

"Justru secara pribadi selama dua tahun menjabat camat, tidak mendapatkan informasi apapun terkait dengan kondisi itu. Jadi memang, mungkin ada kelemahan di wilayah, entah itu stakeholder RT, RW, lurah, karang taruna tidak menginformasikan," ungkap Ashari kepada wartawan, Selasa 23 Juli 2024.

Setelah adanya penggerebekan, dirinya menyerahkan proses hukum temuan lokasi judi sabung ayam di wilayahnya kepada Polda Metro Jaya.

"Itu kewenangan polda ya di jalur hukum, sudah menjadi tugas dan kewenangan polri untuk memastikan pelanggaran etika yang bersinggungan dengan hukum sudah dipastikan ditegakkan," jelasnya.

Namun pihaknya memastikan, pihak kecamatan Jati Asih akan melakukan pemantauan dan memperketat wilayah sekitar.

"Tugas kami camat dan aparatur di wilayah, memastikan informasi berjalan dengan baik pelanggaran disiplin, pelanggaran hukum segala macem, dapat diketahui, ini merupakan PR di wilayah, yang lain juga jangan sampai kecolongan juga," ucapnya.

Sebelumnya Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya tangkap 70 orang pemain judi sabung ayam di Jalan Raya Legok, Jatimekar, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu 21 Juli 2024.

Penggerebekan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya bermula dari adanya laporan dari masyarakat sekitar yang resah, dengan keberadaan judi sabung ayam.

Berdasarkan pemeriksaan, praktik judi sabung ayam tersebut telah berjalan selama 1 bulan dan memang sengaja dikonsep di tempat tersembunyi.

Judi sabung ayam telah dipersiapkan dengan baik oleh para panitia, lalu dijadikan sebagai ajang taruhan oleh para penonton yang hadir ke lokasi.

Sejumlah barang temuan seperti ayam yang di adu, panitia penyelenggara sabung ayam, alat penghitung waktu serta buku catatan, telah di amankan dari lokasi.

Tuahta Aldo
Penulis