News

Perjuangan Calon Pemudik Pesan Tiket Kereta Lebaran, Menunggu Hingga 3,5 Jam di Aplikasi

fin.co.id - 29/02/2024, 17:41 WIB

Pemesanan tiket kereta api mudik Lebaran 2024 secara online

"Dapet akhirnya yang segerbong, tapi pencar kursi. Tapi gak apa-apalah yang penting masih segerbong," tandas Irawan.

Irawanpun lega telah selesai 'bertarung' untuk mendapatkan tiket lebaran mudik bersama keluarga tercinta tahun ini.

"Sudah dapat, jadi sudah merasa aman," tutupnya.

Berdasarkan data yang dikeluarkan PT KAI pada Kamis 29 Februari 2024 tiket yang terjual pada periode H-10 (31 Maret) hingga H+3 (14 April) adalah sebanyak 643.968 tiket atau 38% dari total tiket yang disediakan sebanyak 1.692.680 tiket pada periode tersebut.

Vice President Public Relations KAI, Joni Martinus mengatakan bahwa penjualan ini akan terus meningkat karena penjualan masih berlangsung.

Terkait kereta tambahan yang akan disiapkan jelang mudik lebaran 2024 masih dalam tahap kajian dan evaluasi. (Sabrina Hutajulu)

 

Khanif Lutfi
Penulis
-->