FIN.CO.ID - Jagat media sosial dihebohkan seorang karyawan Alfamart dilabrak oleh ibu-ibu.
Ibu-ibu ngamuk terhadap karyawan Alfamart karena menjual makanan bayi yang sudah kadaluarsa atau basi.
Video ini beredar melalui akun Instagram @meomedia yang diunggah pada Selasa, 9 Januari 2024.
"Viral Ibu-ibu Labrak Karyawan Minimarket Karena Menjual Makanan Kadaluarsa, Sehingga Membuat Anaknya Sakit," tulis dari akun Instagram tersebut.
BACA JUGA:
- Clara Wirianda Influencer Medan Viral di Twitter, Netizen Tanya Bobby Nasution
- Tagar Nazar Pemilu Populer di X, Sejumlah Janji Netizen Jika Anies-Muhaimin Menang Pilpres 2024
Dalam video berdurasi 30 detik tersebut memperlihatkan seorang ibu-ibu yang sambil memegang handphone merekam salah satu karyawan Alfamart.
Ibu tersebut marah terhadap karyawan Alfamart karena tidak teliti dan menjual makanan yang sudah kadaluarsa.
"Kau harus teliti terhadap barang-barang itu, kadaluarsa barang dijual. Anakku sakit gara-gara ini," ucap seorang ibu-ibu.
Sementara itu sang karyawan hanya menutup wajahnya saat direkam oleh ibu-ibu.
Dalam video berikutnya, ia memperlihatkan barang belanjaan dari Alfamart.
Ia memperlihatkan produk makanan bayi yang sudah kadaluarsa yang tercatat pada bulan Desember 2023 pada pukul 19.45.
Mengenai video tersebut turut mendapatkan respons dari warga netizen.
BACA JUGA:
- Video Viral Satpol PP Garut Deklarasi Dukung Gibran di Pilpres 2024, Loh! Katanya ASN Netral?
- Mengenal Sosok H Andi Syamsul Bahri, Imam Masjid di Balikpapan yang Meninggal Ketika Salat
"Turut prihatin, semoga cepat sembuh anaknya buk," ungkap netizen