FIN.CO.ID - Ulah bocah kecil (bocil) bule di Bali bikin heboh netizen. Soalnya bocah asal Amerika itu protes melihat warga Bali mancing lele di empang.
Viral di media sosial Twitter dan TikTok, seorang bocah perempuan warga negara asing yang protes melihat warga Bali yang sedang memancing lele di sebuah empang.
Bocil perempuan tersebut kemudian menghampiri warga yang sedang memancing lele sambil membentangkan poster yang ada di tangannya.
Poster yang dibentangkan tersebut bertuliskan "Lebih baik membiarkan ikan lele bebas," lengkap dengan gambar ikan.
BACA JUGA:
- Puan Maharani Bantah Video Viral Megawati Empaskan Tangan Jokowi: Kasih Ibu Sepanjang Masa
- Viral, Wanita Ini Curhat Diceraikan Suami Karena Mertua, Ustadz Hanan Attaki Ikut Menangis
Sang bocah juga tampak mengangkat tinggi kertas itu menutupi setengah wajahnya.
Sementara itu, di depan bocah sudah penuh warga setempat yang asyik memancing lele. Salah satu warga kemudian merekam aksi sang bocil yang tampak tidak mau ikan lele dipancing.
Aksi bocil yang bergaya aktivis lingkungan tersebut viral di TikTok setelah diunggah akun @minkcekkkk, pada Senin, 23 Oktober 2023.
Unggahan tersebut langsung direspon netizen dengan beragam komentar.
BACA JUGA:
- Viral di TikTok Template CapCut Jedag-jedug, Cek Cara Editnya di Sini
- Viral Puluhan Ikan Sapu-Sapu di Objek Wisata Situ Rawa Gede Bekasi Mati
"VIVA : aktivis Lele udah ada di Indonesia next apa?"
"cicak krispi : aktivis lele ini harus liat lele di
"saxcyy : aktivis lele ini harus liat lele di empang,"
"sayu PEMULA : aktivis lele ini harus liat warung pecel lele,"
Sementara di Twitter video ini juga viral usai diunggah akun @/kadyasandya.