34 Hektar Lahan Terbakar, Penanganan Kebakaran TPA Rawa Kucing Tinggal 20 Persen

fin.co.id - 24/10/2023, 14:26 WIB

34 Hektar Lahan Terbakar, Penanganan Kebakaran TPA Rawa Kucing Tinggal 20 Persen

Kondisi Terkini TPA Rawa Kucing

"Ya agenda kita di sini adalah untuk meninjau sekaligus mengidentifikasi kebutuhan apa saja yang sekiranya diperlukan untuk membantu penanganan kebakaran." imbuh Deputi.

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, menyampaikan apresiasinya sekaligus usulan kepada deputi tentang urgensi penerapan PSEL sebagai salah satu langkah untuk mengatasi kebakaran yang terjadi di sejumlah TPA di Indonesia.

"Iya karena tidak hanya di sini tetapi juga di 20 TPA lain yang ada di Indonesia juga mengalami hal yang sama. Makanya perlu segera direalisasikan." ujar Arief.

Arief yang meninjau lokasi di sisi selatan TPA Rawa Kucing berencana akan mendirikan tempat penampungan air tambahan untuk menambah suplai air bagi kendaraan pemadam kebakaran.

"Tolong camat koordinasikan dengan pihak yang berwenang agar PU bisa segera mengeruk dan bisa segera diisi air. Agar kita punya tandon air tambahan selain di pintu 2 sehingga jika muncul api lagi proses pemadaman bisa lebih cepat," tandasnya.

Admin
Penulis